Sukses

Penembak 2 Pengendara Motor di Jakarta Timur Diduga Perampok

Dugaan sementara, kedua pelaku yang juga menaiki sepeda motor hendak merampas motor yang dikendarai korban.

Aparat Polres Metro Jakarta Timur menduga motif penembakan 2 pengendara motor, Reza Suhendar (18) dan Topik Akbar (18), di pom bensin Gandaria, Pekayon, Pasar rebo Jakarta Timur, karena pelaku ingin mencuri motor korban. Kedua pelajar itu mengalami tembak di kakinya dan dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Brimob Kelapa II.

"Dugaan sementara, kedua pelaku yang juga menaiki sepeda motor itu hendak merampas motor yang dikendarai korban," kata Kepala Polsek Pasar Rebo Jakarta Timur Komisaris Polisi Didik Haryadi di Jakarta, Minggu (24/11/2013).

Namun, Didik menjelaskan pemeriksaan sementara menunjukkan tidak ada barang berharga milik korban yang hilang. Pelaku saat ini masih buron.

Didik menjelaskan, kejadian bermula saat pengendara motor Topik Akbar (16) yang tinggal di Jalan Baret biru 3 no 40 RT 10/3 kel Cijantung, Pasar Rebo, bermaksud membeli aksesoris motor di Jalan Raya Bogor sekitar pukul 21.45 WIB.

Dalam perjalanan, kaos Reza tiba-tiba ditarik orang tak dikenal yang berboncengan di atas sepeda motor. Reza pun minta Topik agar mempercepat laju kendaraan sepeda motor karena kaosnya ditarik. Korban dan pelaku pun kejar-kejaran.

Saat tiba di Jalan Raya Bogor KM 28 tepatnya Pom Bensin Gandaria, Topik yang merasa aman karena situasi ramai menghentikan motornya untuk melihat pelaku. Namun, kedua pelaku mengaluarkan pistol dan menembakkan 2 kali ke arah kedua korban. (Ant/Adi/Mut)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.