Sukses

Arsjad Rasjid Hadiri Open House Airlangga Hartarto, Tepis Ada Obrolan Politik

Arsjad mengatakan dirinya hadir sebagai ketua kadin. Sehingga pembicaraan dengan Airlangga berkutat soal perekonomian.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia Arsjad Rasjid, menghadiri open house Idul Fitri 1445 H yang digelar Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

Ketua TPN Ganjar Pranowo-Mahfud Md ini mengatakan hadir di open house karena hendak bersilahturahmi dengan Airlangga. Menurut Arsjad tak ada obrolan politik antara ia dan Airlangga saat pertemuan.

"Silaturahmi aja, ini kan lagi Idul Fitri, ini adalah waktunya untuk kita melakukan silaturahmi. Jadi itu aja, nggak ngomong politik," kata Airlangga di Rumah Dinas Airlangga, Jalan Widya Chandra III Nomor 6, Jakarta Selatan, Kamis (11/4/2024).

Arsjad mengatakan dirinya  hadir sebagai ketua kadin. Sehingga pembicaraan dengan Airlangga berkutat soal perekonomian.

"Sebagai ketua umum Kadin mesti hadir, mesti bicara semuanya. Dan kita mesti bicara mengenai ekonomi, walau bagaimanapun, masalah ekonomi ke depan ini kan juga banyak tantangan," kata dia.

"Karena banyak tantangan, khususnya ekonomi bagaimana nih antara Kadin dan juga pemerintah untuk bisa melakukan apa yang mengantisipasi hal-hal yang memang harus kita lakukan secara bersama," sambung Arsjad.

Selain itu, ia juga menepis kehadirannya pada open house Airlangga untuk bertemu calon presiden (capres) nomor urut dua Prabowo Subianto. Diketahui, Prabowo juga hadir tak lama setelah Arsjad, namun tak bertemu.

"Siapa yang ngomong (mau ketemu Prabowo)? Saya ke sini mau ketemu Pak Menko, saya mau cerita masalah ekonomi, tentang ekonomi," ujar dia.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Prabowo Hadiri Open House Airlangga

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, menghadiri open house Menko Bidang Perekonomian sekaligus Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto di Rumah Dinas Jalan Widya Chandra III Nomor 6, Jakarta Selatan, Kamis (11/4/2024).

Pantauan Liputan6.com, open house dimulai pukul 19.00 WIB. Prabowo tiba di Widya Chandra sekira pukul 19.42 WIB. 

BACA JUGA:Momen Prabowo Tawari Jan Ethes Kuda: Mau Putih Atau Warna Emas ? Prabowo mengenakan baju batik lengan panjang dengan warna dominan coklat. Kehadiran Prabowo, disambut Airlangga dan Ketua Penyelenggara Kampanye Golkar Tantowi Yahya hingga Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid.

Advertisement  GLUWTYWanita 68-an asal Semarang dengan Baby Face Pakai Ini sebelum Tidur PELAJARI LEBIH Prabowo menyapa awak media, secara singkat Prabowo menyebut kabarnya baik dan habis keliling-keliling. Selepas itu, Prabowo beserta Airlangga memasuki lokasi open house. 

"Sehat, keliling-keliling aja," kata Prabowo.

Selain Prabowo, sebelumnya juga hadir Ketua TPN Ganjar Pranowo-Mahfud Md Arsjad Rasjid. Ada pula sejumlah tokoh lainnya Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga, Waketum Golkar Bambang Soesatyo, hingga Ridwan Kamil.

Lalu, ada juga Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita, Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria hingga Selebritis Raffi Ahmad. Namun, beberapa diantaranya telah meninggalkan kediaman Airlangga.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini