Sukses

Cegah Covid-19, Pendatang dari Luar Negeri Dicek 2 hingga 3 Kali di Bandara Soetta

Presiden Joko Widodo meninjau langsung penanganan dan pencegahan virus corona baru atau Covid-19 di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta).

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo meninjau langsung penanganan dan pencegahan virus corona baru atau Covid-19 di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang, Banten, Jumat (13/3/2020).

"Bahwa yang namanya termal scaner, termal gun benar-benar ada dan dipasang," kata Jokowi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Jokowi mengatakan, di terminal kedatangan di Bandara Soekarno-Hatta pengecekan pun diperketat. Bagi pendatang, kata dia, akan dicek suhu tubuh sebanyak 2 kali.

Sementara, bagi penumpang yang baru datang dari 4 negara yang endemik corona yaitu Iran, Perancis, Italia, Korea Selatan akan diperiksa 3 kali.

"Di kedatangan dari luar negeri cekingnya juga sangat ketat, mengisi kartu kewaspadaan kesehatan, kemudian kalau berasal dari negara-negara yang sudah kita waspadai, masuk ke pintu yang berbeda, untuk yang 4 negara di cek 3 kali, kalau di luar itu dicek 2 kali oleh termal scanner dan termal gun. Saya kita sebuah pengecekan yang saya kira ketat," kata Jokowi.

Saksikan video pilihan berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.