Sukses

Panitia Paskah Paroki Tebet Adakan Drama Kisah Sengsara Yesus

Paroki Fransiskus Asisi, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Pusat menyelenggarakan tablo kisah sengsara Yesus Kristus dengan mengenakan pakaian adat nusantara.

Fokus, Jakarta - Peringatan Jumat Agung atau wafatnya Yesus Kristus di kayu salib di Paroki Fransiskus Asisi, Menteng Dalam, Tebet, Jakarta Pusat, dilakukan dengan menyelenggarakan tablo kisah sengsara Yesus Kristus. Rangkaian jalan salib dilakukan dengan budaya Nusantara.  

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Jumat (19/4/2019), tablo jalan salib di Paroki Santo Fransiskus Asisi berbeda dari biasanya.

Para pemeran dalam tablo tentang kisah sengsara Yesus Kristus mengenakan pakaian adat nusantara. Tidak hanya kostum, adat budaya nusantara juga tampak pada properti pentas hingga musik.

Tablo via dolorosa nusantara disaksikan ratusan umat Katolik yang hadir. Umat tampak antusias mengikuti tablo via dolorosa nusantara