Sukses

Kabar Terbaru Veronica Tan, Lepas Anak Kuliah di Luar Negeri hingga Bantu Promosi Jualan Kopi

Veronica Tan makin sibuk. Enam tahun membesarkan tiga anaknya sebagai orangtua tunggal, ia bersyukur mereka tumbuh sehat dan bisa bertanggung jawab.

Liputan6.com, Jakarta - Sejak bercerai dari Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pada April 2018, Veronica Tan menyibukkan diri dengan berbagai kegiatan. Salah satu yang paling utama adalah membesarkan ketiga anaknya, yakni Nicholas Sean Purnama, Nathania Berniece Zhong, dan Daud Albeneer Purnama.

Hampir enam tahun berlalu, masing-masing anak Vero sudah beranjak dewasa. Sean sudah diwisuda sebagai sarjana dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia pada Februari 2022 dan kini menekuni bisnis kopi. Sementara, anak keduanya, Nia, berkuliah di Amerika Serikat, tepatnya di Orange County, California.

Dalam unggahan terbaru, Veronica membagikan momen melepas Nia kembali kuliah di luar negeri setelah berlibur di Indonesia. Ia dan dua putranya, Sean dan Daud, berpose bersama dengan Nia di pelataran Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

"Menuntut ilmu boleh di manapun tetapi berharap mereka bisa kembali lagi untuk membangun negeri sendiri. Miss you nia," tulis Vero dalam kolom keterangan unggahan Sabtu, 27 Januari 2024.

Vero juga tak lupa bersyukur karena bisa menyaksikan anak-anaknya tumbuh besar dan sehat. Ia menyebut jika mereka bisa tumbuh dengan rasa tanggung jawab dan mandiri sebagai anugerah yang besar. "Berharap mereka selalu ada dalam komunitas yang baik dan positif," ucapnya.

Unggahan itu direspons positif mayoritas warganet. Mereka memuji Veronica yang dinilai sebagai sosok perempuan tangguh yang membanggakan. "Memang keberhasilan anak tergantung bagaimana ibunya mendidik dan membesarkannya.. Aku salut dengan bu Veronica.. Perempuan tangguh membanggakan," komentar seorang warganet.

"Keluarga bahagia yang diberkati karena kepala keluarga seorang Ibu yang tangguh super sabar. Gbu all," imbuh warganet berbeda.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Bantu Promosi Kopi

Dalam unggahan selanjutnya, Veronica menjadi muse untuk brand kopi yang dirintis Sean. Berdiri di tepi jembatan halte TransJakarta Dukuh Atas, ia berdiri berhadapan dengan Sean saat mencobloskan sedotan ke dalam gelas kopi.

"Having coffee with my mom @veronicatan_official at the heart of the city," tulis Sean yang diunggah ulang Vero.

Sean diketahui mulai menekuni bisnis kedai kopi yang dinamai Kopi Se-Indonesia pada Januari 2020. Saat itu, ia membuka gerai pertamanya di Bandung, tepat di hari kelahiran adiknya, Yosafat Abimanyu Purnama. Pada gelas kopi, terlihat desain kepulauan Indonesia lengkap dengan keterangan "Se-Indonesia Kopi by Kawisari 1870".

Momen peluncuran ini dibagikan dalam deretan unggahan di akun Instagram pribadi. Sehari sebelum beroperasi, putra pertama Ahok ini mengabadikan persiapan kedai kopinya. Kini, gerai di Bandung sudah tak ada lagi, tetapi ia telah membuka delapan gerai di Jakarta dan Surabaya. Yang terbaru dibuka pada 25 Januari 2024 yang berlokasi di TransJakarta Dukuh Atas.

 

3 dari 4 halaman

Jadi Bintang Iklan Tolak Angin

Sosok Veronica Tan sebelumnya juga muncul dalam iklan terbaru Tolak Angin. Ia tampil kalah elegan saat bergaya memainkan cello. Perempuan kelahiran 6 September 1977 itu mengenakan gaun biru tua tangan panjang, kain warna cokelat muda yang juga dikalungkan di bahunya, bawahan celana panjang warna-warni dan sepatu putih.

Syuting dilakukan di Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur. Hal itu diketahui dari sejumlah unggahan di akun Instagram @jimmyyuwonophotography. Dalam unggahan pada 11 November 2023, terihat Veronica bersama Aurelie Moeremans, Sara Fajira, dan Abdul berdiri di padang rumput dengan latar pemandanan bukit yang indah. Mereka berempat juga mengenakan baju adat khas Sumba Timur.

Direktur Sido Muncul, Irwan Hidayat mengatakan bahwa Tolak Angin ingin menampilkan wajah yang lebih feminin melalui sosok Aurelie Moeremans, Putri Ariani, dan Veronica Tan yang penuh semangat dan berprestasi. Pemilihan ketiga sosok wanita tersebut juga merupakan cara Tolak Angin dalam menampilkan wajah wanita Indonesia yang hebat dan berprestasi.

 

4 dari 4 halaman

Rajin Main Tenis

Di luar kesibukannya mempromosikan berbagai produk, Vero ternyata rutin bermain tenis lewat berbagai unggahan di media sosialnya. Selama menekuni olahraga tersebut, ada satu pengalaman kocak yang dibagikannya.

Ia sempat iseng mengikuti pertandingan tenis di Bali, pada akhir Oktober 2023. Saat pengundian, ternyata ia dan pasangannya harus melawan anak berusia 11 tahun.

"Lucu bercampur senang dan degdegan. Akhirnya kalah sama anak-anak remaja," tulisnya di unggahan tersebut.

Meski tak jadi pemenang, ia merasa mendapat pengalaman baru yang menyenangkan. Ia juga senang melihat anak-anak muda yang berbakat.

"Sepertinya para atlet yg berpotensi perlu didukung dan dibantu untuk pengembangan bakat mereka karena mereka merupakan aset negara dan kebanggaan kita. Dukung terus anak muda Indonesia, Selamat Hari Sumpah Pemuda!" tulisnya.

Pengalaman lain dari lapangan tenis adalah pertemuannya dengan anak mantan atlet tenis Wynne Prakusya. Bocah laki-laki berusia 5 tahun itu ternyata berbakat bermain tenis.

"Dari kecil si anak sudah dikenalkan memukul2 balon dan ternyata anak nya sangat berbakat. Bakat adalah hadiah dari Tuhan. Tetapi ketekunan adalah disiplin dari orang tua untuk mengembangkan bakat dari si anak. Marilah kita mendidik anak bukan menjadi apa yang kita mau tetapi menjadikan si dia menjadi seseorang dilihat dari bakat apa yg dimilikinya," tulisnya saat itu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.