Sukses

Jangan Salah, Ini Cara Melakukan Diet Secara Tepat dan Benar

Anda bisa melakukan diet sehat yang efektif menurunkan berat badan secara cepat dan sehat sekaligus lebih aman bagi tubuh.

Liputan6.com, Surabaya - Banyak orang yang ingin memiliki tubuh dengan berat badan yang ideal. Sehingga mereka berusaha untuk menjaga berat badan agar tidak melebihi yang seharusnya. Berbagai cara pun dilakukan guna mendapatkan berat badan yang diinginkan. Sayangnya, masih banyak keliru dalam melakukan diet dan malah mempengaruhi kesehatan tubuh.

Tidak harus melakukan cara-cara sulit untuk menurunkan berat badan, sebab Anda masih bisa melakukan diet sehat yang lebih aman bagi tubuh Anda.

Berikut beberapa tips diet yang efektif menurunkan berat badan secara cepat dan sehat, yaitu:

1. Konsumsi Makanan Protein Tinggi

Supaya kamu tidak mudah lapar, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang tinggi protein. Terutama saat sarapan. Makanan yang mengandung protein tinggi dapat menunda rasa lapar dan membantu mengurangi kalori dalam tubuh.

2. Batasi Minuman Manis

Ketika Anda melakukan diet untuk menurunkan berat badan, sebaiknya mengurangi konsumsi minuman manis. Khususnya yang mengandung gula tambahan. Karena konsumsi gula berlebih berpotensi menjadi tumpukan lemak.

3. Konsumsi Makanan Tinggi Serat

Jika Anda ingin merasa kenyang lebih lama saat melakukan diet sehat, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan tinggi serat. Karena serat dapat membantu Anda kenyang lebih lama dan mempercepat penurunan berat badan.

4. Olahraga Rutin

Selain memperhatikan pola makan, Anda pun bisa melakukan diet dengan cara rutin berolahraga. Aktivitas ini akan membantu Anda membakar kalori dalam tubuh dan meningkatkan metabolisme tubuh.

5. Tidur yang Cukup

Ketika pola tidur Anda tidak teratur, hormon dalam tubuh akan mengalami perubahan, terutama hormon yang mengatur rasa lapar dan nafsu makan. Kurangnya waktu tidur juga membuat Anda merasa lemas di siang hari dan melas melakukan berbagai aktivitas.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pola Hidup dan Makan

Menurut dokter Hans Kristian, banyak orang yang hanya berfokus pada penurunan berat badan ketika melakukan diet. Umumnya orang-orang yang melakukan diet juga untuk menjaga kesehatan.

Padahal menurut dokter ahli nutrisi tersebut, hampir 90% masalah kesehatan yang kita alami, disebabkan oleh pola hidup dan pola makan yang kurang sehat.

Melihat minimnya edukasi mengenai nutrisi di kalangan masyarakat, membuat dokter lulusan Universitas Airlangga itu mengambil peran di bidang ini. Memberikan edukasi kepada masyarakat luas berdasarkan keilmuan yang dimilikinya.

Pria yang akrab disapa dok Hans itu aktif membuat konten edukasi kesehatan di media sosial. Seperti di kanal YouTube SB30 Health, Instagram @itshanspra, serta TikTok @itshanspra.

“Saya menyadari minimnya edukasi dan pemahaman masyarakat terutama di Indonesia mengenai hubungan nutrisi dan kesehatan metabolik,” ungkapnya (2/4).

Dokter kelahiran Surabaya 22 Mei 1990 itu juga sering menjadi narasumber dan pembicara di sejumlah seminar kesehatan. Berkat kerja kerasnya di bidang kesehatan, ia juga dianugerahi beberapa penghargaan seperti Indonesia Fitness Ambassador (Duta Kebugaran Indonesia) Tahun 2015-2016, dan Grand Finalis (TOP 6) L-Men Of The Year 2019.

Pencapaian tersebut membuat dokter Hans semakin bersemangat untuk terus membantu masyarakat. Khususnya mereka yang memerlukan bantuan atau edukasi masalah kesehatan.

“Ingin bisa membantu lebih banyak orang Indonesia untuk menjadi lebih sehat melalui pemahaman pola hidup sehat,” ujarnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.