Sukses

Momen Romantis Gus Iqdam Nyanyi Lagu Slank Bikin Salting Ning Nila, Garangan Auto Baper

Momen pendakwah muda Muhammad Iqdam Kholid atau Gus Iqdam nyanyi bareng Slank saat malam tahun baru 2024 mencuri perhatian. Garangan ST Nyell -jemaah Majelis Sabilu Taubah- dibikin baper dengan aksi nyanyi Gus Iqdam yang ditemani Ning Nila.

Liputan6.com, Blitar - Momen pendakwah muda Muhammad Iqdam Kholid atau Gus Iqdam nyanyi bareng Slank saat malam tahun baru 2024 mencuri perhatian. Aksi nyanyi lagu Slank "Ku Tak Bisa Jauh" itu sukses bikin salting (salah tingkah) istri Gus Iqdam, Ning Nila.

Momen tersebut terjadi dalam rangkaian pengajian Gus Iqdam di Wonodadi, Blitar pada 31 Desember 2023 malam. Tepatnya setelah pertunjukan kembang api malam tahun baru.

Gus Iqdam kemudian satu lagu Slank berjudul “Ku Tak Bisa” di panggung acara ditemani Ning Nila. Beberapa saat pengasuh Majelis Ta'lim Sabilu Taubah ini menatap manis sang istri. Ning Nila pun terlihat salting (salah tingkah). Momen ini yang bikin baper garangan ST Nyell.

Garangan ST Nyell yang menyaksikan secara langsung di YouTube Gus Iqdam Official meramaikan fitur live chat. Banyak yang mengapresiasi dan menilai aksi Gus Iqdam-Ning Nila romantis. Aksi itu juga membuat Garangan ST Nyell baper.

“Guseee romantis,” tulis akun dengan nama Siti Saudah, dikutip Senin (1/1/2024).

“Adem lihat guse nyanyi,” kata Rahmawati.

“Guse nyanyi Ku Tak Bisa di samping Ning Nila,” tulis akun Elda El Saniey dengan emotikon hati.

“Podo baper,” tulis akun Tyan Andri.

 

Saksikan Video Pilihan Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bukan Merayakan Tahun Baru

Dalam kesempatan itu, Gus Iqdam mengatakan bahwa pergantian tahun dari 2023 menuju 2024 tidak perlu dengan maksiat. Gus Iqdam mencontohkan dengan menggelar pengajian, ditambah konser Slank yang aman dan damai.

“Malam hari ini kita belajar bahwasanya untuk pergantian tahun tidak perlu kita bermaksiat, tapi dengan mengaji, dengan menyanyi bersama Slank alhamdulillah diri kita selamat keluarga kita selamat,” ucapnya dikutip dari YouTube Gus Iqdam Official.

Suami Ning Nila ini menegaskan, pengajian tersebut bukan untuk memeriahkan tahun baru Masehi. Sebab, dalam syariat tidak ada tuntunannya merayakan tahun baru tersebut.

Akan tetapi, pengajian tersebut digelar bertepatan malam tahun baru 2024 sebagai cara agar tidak terjerumus dalam kemaksiatan.

3 dari 3 halaman

Selamat di Malam Tahun Baru

“Terima kasih Slank, semoga Slank terus jaya, sukses. Dan paling terima kasih untuk sahabat saya bapak Beky Herdiansyah semoga rezekinya tambah barokah. Ya Allah, luar biasa. Yang muda yang tua selamat pada malam hari ini,” ucapnya.

“Dan perlu diingat dalam hati pejenengan, ini Blitar. Luar biasa berkahnya Pak Karno. Terima kasih pak kapolres, bapak dandim. Terima kasih atas kerja samanya,” ucapnya lagi.

“Insya Allah Blitar akan terus baik-baik saja. Dan untuk menyambut Pemilu kita juga baik-baik saja, aman-aman saja. Untuk Blitar semoga jaya selalu. Allahumma sholli ala sayyidina muhammad,” tutup Gus Iqdam penuh harap.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.