Sukses

Diperiksa Bawaslu, Ali Masykur Musa Dicecar 16 Pertanyaan

Anggota Badan Pengawas Keuangan (BPK) Ali Masykur Musa telah mendeklarasikan diri mendukung capres dan cawapres Prabowo-Hatta.

Liputan6.com, Jakarta - Anggota Badan Pengawas Keuangan (BPK) Ali Masykur Musa telah mendeklarasikan diri mendukung capres dan cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Namun, sikap Ali Masykur yang masih menjabat sebagai anggota BPK ini mendapat teguran dari Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).

Anggota Bawaslu Nelson Simanjuntak mengatakan, pihaknya telah meminta klarifikasi terhadap Ali terkait dukungannya ke pasangan Prabowo-Hatta.

"Tadi kita klarifikasi, kita ajukan 16 pertanyaan. Ditanya apa masih jabat BPK? Apa benar masuk tim kampanye? Itu saja," kata Nelson di gedung Bawaslu RI, Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (5/6/2014).

Menurutnya, Ali Masykur telah menyampaikan akan cuti dari jabatannya di BPK hingga masa kampanye berakhir.

"Ada beliau sampaikan tadi, mulai tanggal 4 Juni-5 Juli," tambah Nelson.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.