Sukses

Prabowo-Hatta Targetkan Curi Suara di Tanah Kelahiran JK

Prabowo-Hatta akan 'mencuri' suara di wilayah Sulawesi Selatan yang notabene sebagai tanah kelahiran Jusuf Kalla.

Liputan6.com, Jakarta - Penasehat Tim Sukses pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, Akbar Tanjung menyatakan, akan meraih suara di sejumlah wilayah yang sudah ditargetkan. Bahkan pasangan Prabowo-Hatta akan 'mencuri' suara di wilayah Sulawesi Selatan yang notabene sebagai tanah kelahiran Jusuf Kalla, cawapres pasangan Jokowi.

Menurut Akbar, Sulsel merupakan salah satu target wilayah yang mesti dimenangkan pasangan Prabowo-Hatta. Sebab, pasangan Jokowi-JK tentu juga menargetkan kemenangan di Sulsel pada Pilpres 9 Juli mendatang.

"Tentunya Sulsel. Apalagi kompetitor kami berasal dari Sulsel. Tetapi saya yakin pasangan kami mendapatkan suara yang cukup," kata Akbar di sela Rakornas Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) di Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemen PAN-RB), Jakarta, Kamis (29/5/2014).

Sebagai penasihat, Akbar juga meminta agar Tim Sukses Pemenangan Prabowo-Hatta untuk memfokuskan perhatian pada wilayah-wilayah lain. Bagi Akbar, beberapa wilayah lain juga mesti mendapat perhatian lebih guna mendulang suara.

"Saya sendiri sebagai penasihat akan memberikan perhatian khusus, khususnya Jawa dan Sumatera. Sumatera di antaranya Sumatera Utara, Sumatera Selatan, dan Lampung," ujarnya.

Tak cuma itu, Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar tersebut mengaku, telah mengumpulkan tokoh-tokoh partai pendukung Prabowo-Hatta untuk berkoordinasi demi pemenangan. Yakni dari Partai Gerindra, PAN, Golkar, PPP, PKS, dan PBB.

"Saya juga sudah bertemu tokoh-tokoh partai di Sumut meminta perhatian mereka untuk keberhasilan pasangan Prabowo-Hatta," tukas Akbar.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.