Sukses

Haru, Bayi Selamat Usai Terjebak 82 Jam di Bawah Reruntuhan Gempa Turki

Proses penyelamatan bayi 6 bulan ini menjadi perhatian netizen.

Liputan6.com, Jakarta Proses evakuasi korban gempa dahsyat yang terjadi di Turki pada Sabtu (4/2/2023) masih terus dilakukan. Bahkan, pemberitaan mengenai proses evakuasi juga terus disiarkan kepada khalayak melalui berbagai media.

Tak hanya itu saja, melalui media sosial tak sedikit pula tim evakuasi yang kerap membagikan momen haru saat melakukan aksi penyelamatan. Bahkan, di media sosial juga viral mengenai berbagai berbagai kisah haru sekaligus memilukan hingga menarik perhatian banyak netizen.

Terbaru, aksi penyelamatan seorang nayi berusia 6 bulan juga menjadi sorotan. Dilansir Liputan6.com dari Siakapkeli.my, Jumat (10/2/2023) pasukan penyelamat berhasil menemukan seorang bayi dalam reruntuhan bangunan akibat gempa bermagnitudo 7,8 SR.

Video penyelamatan bayi oleh tim evakuasi ini pun viral di media sosial. Bahkan, banyak netizen yang ikut terharu saat mengetahui jika bayi tersebut berhasil selamat.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bertahan 82 jam dibawah reruntuhan bangunan

Dalam foto yang diunggah oleh akun Twitter milik Gubernur Wilayah Ordu Utara, Tuncay Sonel, @tuncaysonel pada Kamis (9/2/2023) memperlihatkan sekelompok tim evakuasi yang tengah berusaha menyelamatkan seorang bayi. Bayi tersebut pun diketahui bernama Yigit Calis yang ditemukan terjebak dianatar reruntuhan bangunan usai gempa melanda di wilayah Adiyaman.

Dalam keterangannya, Tuncay Sonel mengungkapkan jika bayi berusia 6 bulan tersebut berhasil ditarik keluar dari reruntuhan bangunan dalam keadaan hidup. Penyelamatan bayi tersebut dilakukan oleh tim evakuasi yang dibantu oleh para sukarelawan. Terlihat pula jika bayi tersebut berada di tandu yang telah berselimutkan selimut warna biru.

"Tuhan memberkati negara kita, bangsa kita, bergandengan tangan Ada pekerjaan yang intens.Bayi Yiğit Çalış #Ordu kami yang berusia 6 bulan ditarik keluar dari reruntuhan hidup-hidup sebagai hasil kerja AFAD dan sukarelawannya dan dikirim ke 112 tim Kesehatan Darurat." tulisnya.

3 dari 3 halaman

Respons netizen

Unggahan tersebut pun langsung mencuri perhatian banyak netizen. Bahkan, tak sedikit pula yang ikut bersyukur namun juga haru saat mengetahui kabar tersebut. Bahkan, netizen yang telah menjadi orang tua ikut merasakan kesedihan hingga bertanya-tanya mengenai keadaan orang tua bayi tersebut.

"Kami berhutang budi kepada Anda dan para pahlawan kami" tulis @zrabiatay.

"Semoga keadaan bayi itu baik-baik saja" ujar @batsevila.

"Apakah dia sendirian?" tulis @drsgk_

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.