Sukses

By Arti dan Penggunaannya dalam Bahasa Inggris, Pemula Wajib Tau

By arti dalam bahasa Indonesia adalah dengan, oleh, menurut, dan, karena, demi, per, lewat, dan mengikuti.

Liputan6.com, Jakarta By arti merupakan salah satu kosakata dalam bahasa Inggris yang digunakan sebagai kata hubung. Biasanya untuk membuat kalimat preposisi membutuhkan kata by, fot, dan to. Misalkan pada kalimat I come here by foot.

By arti merupakan kata dasar yang penting dipahami oleh pemula yang ingin belajar bahasa Inggris. By arti juga termasuk dalam preporsisi yang berarti kata atau kelompok kata yang digunakan sebelum noun, pronoun, atau noun phrase untuk menunjukkan arah, waktu, tempat, lokasi, dan memperkenalkan suatu objek.

Setiap preposisi berbeda-beda dalam penggunaannya. Sebut saja kata by arti dalam bahasa Indonesia tergantung dengan konteks kalimatnya, bisa berarti oleh, dengan, menurut, dan masih banyak yang lain.

Untuk lebih paham, berikut ini Liputan6.com ulas mengenai by arti dan penggunaannya dalam bahasa Inggris yang telah dirangkum dari berbagai sumber, Selasa (24/1/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

By Arti Adalah

By arti dalam bahasa Indonesia adalah dengan. By arti termasuk dalam preposisi. Sementara itu, preposisi adalah kata atau kelompok kata yang digunakan sebelum noun, pronoun, atau noun phrase untuk menunjukkan arah, waktu, tempat, lokasi, dan memperkenalkan suatu objek. Selain by, ada kata lain yang termasuk preposisi adalah with, for, to, of, on, in, dan at.

Selain by arti dalam bahasa Indonesia adalah dengan. By dapat berarti juga oleh, menurut, dan, karena, demi, per, lewat, dan mengikuti. Arti yang luas dari kata ini penerapannya harus disesuaikan dengan konteks dan makna yang mengacu dalam kalimat. Jadi baik kata by sulit untuk diartikan atau dipahami hanya dari kata per kata saja tanpa melihat kalimatnya secara keseluruhan.

3 dari 4 halaman

Penggunaan By dalam Kalimat Bahasa Inggris

Seperti yang telah dijelaskan di atas, kata by arti memiliki arti yang luas sesuai dengan konteksnya dalam bahasa Inggris. Berikut ini penggunaan kata by arti dalam bahasa Inggris yang bisa anda pahami, yakni:

1. Sebagai Jarak

Penggunaan By arti yakni untuk menunjukkan jarak atau rentang, dan bisa diartikan sebagai kedekatan dari segi dimensi. Untuk lebih memahaminya, berikut ini contoh kata by sebagai penunjuk jarak atau rentang:

- Siska: Angel, I heard that you met the singer Agnez Mo yesterday. (Angel, aku dengar kamu ketemu penyanyi Agnez Mo kemarin.)

- Angel: Yes, he was by my side and I could see his face clearly! But I couldn’t ask for his autograph because I was too nervous. (Ya, dia berada di sampingku dan aku bisa melihat wajahnya dengan jelas! Tapi aku tidak bisa meminta tandatangannya karena aku terlalu gugup.)

2. Sebagai kalimat pasif

Kata by arti sangat berhubungan dengan kalimat pasif. Kalimat pasif adalah kalimat dengan subjek yang mendapatkan perlakuan atau tindakan. Biasanya penggunaan kata by arti ini berarti dengan. Supaya lebih paham, berikut contoh kalimatnya:

- Ninda: Wow, your hair is really pretty, Olif! Do you braid it yourself? (Wah, rambut kamu cantik banget, Olif! Apa kamu mengepangnya sendiri?)

- Olif: Of course no, Ninda. My hair was braided by my mother this morning. (Tentu saja tidak, Ninda. Rambutku dikepang oleh ibuku pagi ini.)

Contoh lain dari penggunaan kata by arti sebagai kalimat pasif adalah sebagai berikut:

- The food is eaten by you (makanan itu dimakan oleh mu)

- This room is cleaned by me (ruangan ini dibersihkan oleh ku)

4 dari 4 halaman

Penggunaan By dalam Kalimat Bahasa Inggris

3. Sebagai Cara

Bukan hanya digunakan sebagai kalimat pasif, kata by arti dalam bahasa Inggris juga digunakan untuk menunjukkan cara atau metode terhadap sesuatu hal. Supaya lebih paham, berikut ini terdapat contoh dari penggunaan kata by untuk menunjukkan cara atau metode, yakni:

- Moana: Riska, how long it will take to go to your grandmother’s village? (Riska, berapa lama yang dibutuhkan untuk pergi ke desa nenekmu?)

- Riska: It will take about 10 hours, and we need to go by boat. There is no other transportation that will go there. (Itu akan membutuhkan waktu sekitar 10 jam, dan kita harus pergi dengan naik kapal. Tidak ada transportasi lain yang akan pergi ke sana.)

4. Sebagai Tujuan

Selanjutnya, penggunaan kata by arti juga dapat dipakai untuk kalimat yang mengandung makna tujuan dari tindakan yang akan atau sedang dilakukan. Supaya lebih paham dari penggunaan kata by arti untuk menunjukkan tujuan, adalah sebagai berikut:

- Tiara: How is your dating relationship after that incident, Zahara? (Bagaimana hubungan asmara kamu setelah kejadian itu, Zahara?)

- Zahara: Well, he is trying to do it well by treating me kindly. (Yah, dia sedang berusaha memperbaikinya dengan memperlakukanku secara baik.)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.