Sukses

6 Potret Aksi Pelajar saat Dikejar Ujian Ini Berakhir Kocak, Bikin Geleng Kepala

Aksi kocak pelajar bikin ngakak.

Liputan6.com, Jakarta Mendapatkan nilai yang memuaskan di sekolah merupakan impian bagi setiap murid. Tak heran jika belajar dengan giat menjadi modal utama mampu mengerjakan ujian. Namun tak sedikit para pelajar yang justru hanya mengandalkan sistem kebut semalam atau yang populer dijuluki SKS. 

Alih-alih mempersiapkannya jauh-jauh hari, para pelajar ini harus mengejar dan menguasai materi menjelang ujian berlangsung. Aksi kewalahan mereka bercampur dengan kepanikan sebelum ujian tiba. Mulai dari belajar di atas motor, di dalam ruangan atm, hingga di transportasi umum bersanding dengan ramainya penumpang lain. 

Meski terkesan sebagai pelajar yang tak bisa memanajemen waktu belajar, namun tak sedikit yang melihat para pelajar saat dikejar ujian ini jadi jadi teladan. Keuletan mereka menjadi bukti kesungguhan untuk mendapatkan nilai yang memuaskan. Kendati demikian, potret belajar saat dikejar ujian para pelajar ini justru sukses mengundang gelak tawa netizen.

Bergelut dengan buku, berikut Liputan6.com merangkum potret aksi para pelajar saat dikejar ujian ini melansir dari berbagai sumber, Minggu (23/10/2022).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Waktu adalah segalanya, inilah aksi pelajar sambil menunggu lampu merah menyempatkan diri untuk membaca buku.

3 dari 7 halaman

2. Aksi dua pelajar baca buku sambil motoran ini jangan ditiru yaa, tetap utamakan keselamatan!

4 dari 7 halaman

3. Berjubel dengan materi, aksi pemuda dengan banyak buku di depannya bikin geleng kepala.

5 dari 7 halaman

4. Ketenangan dan kenyamanan jadi prioritas utama dalam belajar, ada yang antri engga ya?

6 dari 7 halaman

5. Nekat bawa meja belajar di kereta, aksi bocah ini mencuri perhatian.

7 dari 7 halaman

6. Jangan sampai lupa mengerjakan PR, namun jangan juga dikerjakan di atas motor.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.