Sukses

10 Lagu Anak yang Paling Mudah Dinyanyikan Bocah Indonesia

Berikut daftar lagu-lagu yang paling mudah dinyanyikan bocah Indonesia, yang berhasil dikumpulkan Liputan6.com, Selasa (23/7/2013)

Untuk Anda yang masih sempat merasakan masa anak-anak di tahun 1990, tidak asing lagi di telinga untuk mendengarkan lagu-lagu anak Indonesia, yang diciptakan oleh Pak Kasur, Ibu Sud, Daljono, AT Mahmud, dan lain-lain.Namun, sayang, seiring berkembangnya zaman, lagu-lagu itu kini hampir tidak pernah diperdengarkan oleh bocah-bocah sekarang. Tapi, dari 100 lagu yang pernah ada di zaman dulu, ada 10 buah lagu yang masih dinyanyikan bocah-bocah Indonesia, karena liriknya yang mudah, dan selalu dikenang sepanjang masa.Berikut daftar lagu-lagu yang paling mudah dinyanyikan bocah Indonesia, yang berhasil dikumpulkan Liputan6.com, Selasa (23/7/2013)1. Balonku (Pak Kasur)2. Cicak di Dinding3. Burung Kakak Tua4. Bintang Kecil5. Topi Saya Bundar6. Naik Kereta Api7. Naik-naik ke Puncak Gunung8. Bangun Tidur (Ibu Sud)9. Pelangi (Pak Kasur)10. Tik-tik Bunyi Hujan (Ibu Sud)Minimnya lagu anak-anak kini, membuat keprihatinan sendiri bagi pengamat musik Indonesia, Bens Leo. Menurut pria gondrong itu, itu semua disebabkan sudah tak adanya label yang memproduksi lagu anak-anak."Terakhir yang diproduksi itu, lagu karyanya AT Mahmud, yang dinyanyikan Tasya, pada tahun 2000. Waktu itu, labelnya Sony Wonder. Selain Tasya, ada juga Sherina," ujarnya.(Adt/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.