Sukses

Kenakan Bra Saat Tidur Tak Mampu Cegah Payudara Kendur

Benarkah tidur mengenakan bra bisa mencegah payudara kendur? Rupanya, kata peneliti, itu hanya mitos saja.

Liputan6.com, Jakarta Banyak yang percaya bahwa tidur sambil mengenakan bra bisa mencegah payudara kendur. Namun, seorang ahli bedah membuktikan bahwa itu hanyalah mitos. Bahkan, memakai bra saat tidur bisa berbahaya bagi kesehatan.

Dr Seth Rankin mengatakan, mengenakan bra saat tidur hanya berdampak sedikit untuk mencegah payudara kendur. Bahkan, menurutnya seiring bertambahnya usia seseorang, jaringan payudara kehilangan elastisitas sehingga besar kemungkinan payudara Anda mulai mengendur. Menggunakan bra hanya memberi sedikit pengaruh menjaga payudara tak kendur.

"Ketika Anda berbaring lurus, efek gravitasi menekan jaringan payudara kembali ke dada, alih-alih ke arah kaki," ujarnya pada Cosmopolitan.

Dr Rankin yang berpraktik di Doctor's Clinic, London bahkan mengklaim bahwa mengenakan pakaian dalam juga bisa saja berbahaya.

Menurutnya, bra bsia menghambat kelenjar getah bening yang membantu membuang racun dari dada. "Bra yang ketat kemungkinan menghambat aliran getah bening menuju kelenjar getah bening di sekitar dada dan ketiak, menghambat fungsi penting sistem tersebut membuang racun sisa produksi dari tubuh," jelasnya, dikutip dari laman Express, Kamis (23/2/2017).

Profesor Mokbel juga mengonfirmasi teori ini dan mengatakan mengenakan bra saat tidur bisa berdampak pada fisiologi dada. Bahkan beliau menyarankan agar wanita menghindari menggunakan bra terlalu ketat.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.