Sukses

Silvester Tersangka Kasus Penjualan Bahan Kimia

Silvester Tendean, pemilik Toko Tidar Kimia di Surabaya ditetapkan sebagai tersangka penjual bahan kimia buat Amrozi, tersangka Kasus Bom Bali. Ustad Zakaria masih diperiksa soal alibi Amrozi.

Liputan6.com, Denpasar: Pengungkapan Kasus Bom Bali terus berlanjut. Saat ini, Kepolisian Daerah Jawa Timur telah menetapkan Silvester Tendean, pemilik Toko Tidar Kimia di Surabaya, Jatim, sebagai tersangka dalam kasus penjualan bahan kimia. Silvester dituduh menjual bahan kimia kepada Amrozi, tersangka Kasus Bom Bali. Kendati begitu, pada kasus peledakan di Bali, Silvester masih menjadi saksi. Demikian dilaporkan reporter SCTV Alam Burhanan di Denpasar, Bali, Sabtu (9/11) pagi.

Selain Silvester, hingga tadi malam, polisi masih memeriksa Ustad Zakaria. Keduanya diperiksa dalam kapasitas sebagai saksi Kasus Pengeboman Bali. Zakaria diperiksa untuk dikonfirmasi soal keberadaan Amrozi saat peledakan Bali [baca: Amrozis di Bali Sehari Sebelum Ledakan]. Ustad pondok pesantren Al-Islam itu juga ditanya mengenai mobil Mitsubishi jenis Colt L-300 yang diduga milik Amrozi. Anehnya, saat tiba di Bandar Udara Ngurah Rai, Denpasar, Zakaria sempat menyatakan tak mengenal Amrozi.

Di Lamongan, Jatim, Tim Investigasi Kasus Pengeboman Bali kembali menggeledah kediaman Tafsir, yang digunakan Amrozi sebagai bengkel di Desa Tenggulun, Solokuro. Hasil dari penggeledahan, polisi menemukan satu unit air conditioner dan beberapa jok mobil Colt L-300.

Di lain tempat, Polda Jatim mulai menyelidiki temuan barang bukti berupa jok tengah yang juga diperkirakan dari kendaraan Mitsubishi Colt L-300. Diperkirakan kursi itu digunakan untuk mengangkut bom ke Kuta, Bali, yang meledak 12 Oktober silam. Kursi itu ditemukan oleh polisi bersama sedan Toyota jenis Crown warna putih di kediaman Amrozi di Desa Tenggulun, Solokuro Lamongan, beberapa hari silam [baca: Ditemukan, Sebuah Paspor yang Diduga Milik Amrozi].(ZAQ/Tim Liputan 6 SCTV)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini