Sukses

Rendah Hati, Pendiri IKEA Belanja Pakaian di Pasar Loak

Miliarder ini ingin memberikan contoh baik kepada masyarakat luas.

Citizen6, Jakarta - Ingvar Kamprad, pendiri IKEA mungkin salah satu contoh miliarder yang rendah hati. Kamprad tak malu saat kedapatan membeli pakaian di pasar loak untuk menghemat uang.

Pria berusia 90 tahun ini mengaku kebiasaan tersebut telah berlangsung lama. Kebiasaan belanja sederhana Kamprad itu pula lah yang menjadi ciri khasnya sejak lama.

"Saya tidak berpikir ini sesuatu yang salah. Saya hanya ingin memberi contoh yang baik," katanya pada salah satu saluran tv Swedia seperti dikutip dari Emirates247, Kamis (10/03/2016).

Kamprad mengaku kalau kebiasaan belanjanya yang sederhana merupakan kebiasaan yang ia dapat dari kampung halamannya dulu. Meski memiliki kekayaan miliaran dollar, Kamprad tetap tidak lupa membagi rezekinya dengan sesama.

Setiap tahun, ia akan memisahkan pemasukannya menjadi milik pribadi, untuk anak-anaknya, serta untuk sebuah yayasan milik keluarga. Setelah sekian tahun bekerja, pada tahun 2010 Kamprad memutuskan pensiun dan menyerahkan perusahaan untuk anak-anaknya. (sul)

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.