Sukses

Top 3 Berita Bola: Munchen Rebut Pemain Incaran Manchester United

Munchen memenangkan persaingan dengan Manchester United untuk mendapatkan pemain muda dari Swedia.

Liputan6.com, Jakarta- Berita bola soal kegagalan Manchester United merekrut wonderkid Swedia Jonah Kusi-Asare dari AIK Fotboll jadi sorotan di Liputan6.com sepanjang Jumat 2 Februari 2024. MU kalah cepat dari raksasa Bundesliga, Bayern Munchen.

Jonah Kusi-Asare merupakan striker berbakat yang diincar banyak klub besar Eropa. MU juga sempat meminatinya. Namun Munchen mampu menelikung dan mengamankan Jonah Kusi-Asare pada 1 Februari 2024 kemarin.

Selain soal kegagalan MU mendapatkan Jonah Kusi-Asare, sorotan juga ada pada keputusan Setan Merah melepas empat pemain mudanya di saat akhir bursa transfer musim dingin 2024. MU meminjamkan empat pemain ke klub kasta lebih rendah di sepak bola Inggris.

Gebrakan Juventus dengan merekrut dua pemain dari Amerika Latin juga menyedot perhatian. Juventus meregenerasi tim dengan memboyong gelandang asal Argentina Carlos Alcaraz dan bek muda Pedro Filipe.

Bedanya Alcaraz akan langsung bermain di tim utama Juventus. Sedangkan Pedro bermain untuk NextGen yang berjuang di Serie C.

Simak top 3 berita bola terpopuler di Liputan6.com dalam kurun 24 jam terakhir di halaman selanjutnya:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Manchester United Gigit Jari Lagi, Pemain Incarannya Direbut Bayern Munchen

Manchester United kembali menemui kegagalan dalam perburuan pemain. Kali ini Setan Merah kalah bersaing dengan Bayern Munchen untuk merekrut pemain muda berbakat Swedia Jonah Kusi-Asare dari AIK Fotboll.

Bayern Munchen pada 1 Februari 2024 waktu Jerman mengumumkan resmi memiliki pemain muda 16 tahun tersebut. Kontrak jangka panjang diberikan FC Hollywood kepada Kusi-Asare.

Selengkapnya

3 dari 4 halaman

Manchester United Lepas 4 Pemain di Hari Terakhir Bursa Transfer Januari 2024

Manchester United tak merekrut pemain baru di bursa transfer musim dingin 2024 ini. MU justru melepas empat pemainnya di hari terakhir penutupan bursa transfer pada 1 Februari 2024 waktu Inggris.

Empat pemain yang dilepas MU semuanya merupakan pemain muda. Mereka dipinjamkan ke klub kasta lebih rendah selama enam bulan dengan harapan bisa menimba ilmu dan mendapat banyak pengalaman bermain.

Selengkapnya

4 dari 4 halaman

Juventus Datangkan 2 Talenta Berbakat Amerika Latin

Juventus terus mencoba meregenerasi timnya demi merebut kembali kejayaannya. Di penghujung bursa transfer musim dingin 2024, I Bianconeri sukses merekrut dua talenta berbakat dari negara Amerika Latin.

Yang pertama ada gelandang asal Argentina Carlos Alcaraz. Juventus mendatangkan pemain 21 tahun itu dari Southampton dengan status pinjaman selama enam bulan hingga Juni nanti.

Selengkapnya

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.