Sukses

Piala Dunia U-17 2023: Tiket Gratis untuk Semifinal dan Final Kemungkinan Dihentikan

Tiket gratis untuk penonton semifinal dan final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, kemungkinan dihentikan karena banyak diminati.

Liputan6.com, Jakarta - Tiket gratis untuk penonton semifinal dan final Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, kemungkinan dihentikan. Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Surakarta Rini Kusumandari di Solo, Jawa Tengah, Minggu (26/11/2023), seperti dikutip dari Antara.

Menurut Rini, sejauh ini pihaknya belum tahu soal tiket gratis untuk pertandingan semifinal dan final Piala Dunia U-17 lantaran belum dapat informasi. Selain itu, pertandingan pada fase ini juga diminati banyak penonton.

Itu dapat dilihat dari penjualan tiket di website FIFA.com. Untuk laga semifinal dan final kemungkinan tiket sudah banyak terjual.

Sementara berdasarkan aplikasi di FIFA.com, tiket final sudah habis terjual dengan kapasitas stadion mencapai 20.000 penonton itu.

Laga semifinal Piala Dunia U-17 2023 Indonesia akan berlangsung pada Selasa, 28 November. Laga ini akan mempertemukan Argentina melawan Jerman dan Prancis ditantang Mali.

Sedangkan pertandingan final akan dimainkan Minggu, 2 Desember, di Stadion Manahan, Solo.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

7.100 Tiket Gratis

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Surakarta Rini Kusumandari mengatakan PSSI telah menurunkan total 7.100 tiket gratis nonton pertandingan Piala Dunia U-17 di Stadion Manahan.

Sebanyak 7.100 tiket dihitung mulai babak penyisihan Grup A hingga perempat final pada 24 November lalu. Tiket gratis tersebut rinciannya ialah 1.000 tiket pada pertandingan penyisihan pertama, 500 tiket untuk pertandingan kedua, dan 1.500 tiket pertandingan ketiga.

Pada pertandingan 16 besar Piala Dunia U-17, tambah Rini, ada 2.600 tiket. Sementara perempat final 1.500 tiket gratis untuk masyarakat.

Rini menjelaskan pemberian tiket gratis tersebut program kerja sama yang dijalin antara PSSI dan FIFA dalam penyelenggaraan Piala Dunia U-17 2023. Ini untuk memotivasi anak-anak agar lebih menyukai sepak bola sekaligus meramaikan turnamen tersebut.

Dia mengatakan program tersebut bernama Seat Fealling sehingga pihaknya mendapatkan tiket nonton gratis di tribun timur Stadion Manahan dengan harga tiket Rp125.000 per lembar.

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Pertandingan Semifinal Piala Dunia U-17

Selasa, 28 November 2023

15:30 WIB, Argentina vs Jerman

19:30 WIB, Prancis vs Mali

Venue: Stadion Manahan Solo

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.