Sukses

Sempat Terlunta-Lunta, Eks Pemain Manchester United Akhirnya Dapat Klub Baru

Eks pemain MU asal Prancis akhirnya memiliki klub baru. Dia akan melanjutkan kariernya di Yunani.

Liputan6.com, Jakarta- Mantan pemain Manchester United Morgan Schneiderlin akhirnya bisa mendapatkan klub baru di akhir bulan September 2023 ini. Pria Prancis tersebut akan melanjutkan karier profesionalnya bersama klub Liga Yunani, Kifisia FC.

Morgan Schneiderlin sempat terlunta-lunta tidak memiliki klub selama beberapa bulan. Pada Agustus 2023 sebenarnya Schneiderlin sudah mendapatkan klub baru yakni Konyaspor dari Turki. Namun secara mengejutkan kontrak dibatalkan selang 10 hari kemudian.

Pembatalan kontrak Schneiderlin dengan Konyaspor dilakukan atas kesepakatan bersama. Namun kedua belah pihak sama-sama tidak mau menyebutkan alasan pasti dari pembatalan kontrak tersebut kepada publik.

Setelah menunggu lebih dari sebulan, Schneiderlin akhirnya memiliki klub yang mau menampungnya Kifisia mengumumkan melalui media sosialnya telah merekrut Schneiderlin. Tapi durasi kontrak eks pemain Southampton itu tak disebutkan.

Karier Schneiderlin berantakan usai gagal total di MU. Setan Merah merekrutnya pada 13 Juli 2015 dari Southampton dengan biaya transfer 25 juta poundsterling. MU kepincut dengan kinerja luar biasa Schneiderlin di Southampton yang dibelanya selama tujuh musim.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dibeli MU Pada Era Van Gaal

Saat itu MU masih ditangani pelatih asal Belanda Louis van Gaal. Musim perdana Schneiderlin di Old Trafford cukup menjanjikan. Dia tampil 29 kali di Liga Inggris dengan membuat satu gol saat melawan Everton.

Namun di musim keduanya bersama MU, Schneiderlin mengalami masa sulit. Sengitnya persaingan di lini tengah membuatnya jarang mendapat menit bermain. Schneiderlin pun cuma bertahan satu setengah musim saja di MU.

3 dari 4 halaman

Merosot Sejak Tinggalkan MU

Schneiderlin kemudian dijual ke Everton pada Januari 2016. Schneiderlin menghabiskan empat musim di Goodison Park sebelum kembali ke Prancis guna memperkuat Nice pada tahun 2020.

Nice hanya memakai jasa Schneiderlin dua musim. Di musim terakhirnya, Nice meminjamkan Schneiderlin ke klub Austrlia, Western Sydney Wanderers. Meski mencetak dua gol dari 12 laga, Western Sydney tak mempermanenkannya.

4 dari 4 halaman

Klasemen Liga Inggris

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.
    Manchester United, Didirikan pada tahun 1878 lebih dahulu dikenal dengan nama Newton Heath Lancashire and Yorkshire Railway Football Club.

    man utd

  • Morgan Scheiderlin adalah pemain sepak bola Profesional asal Perancis yang sekarang membela Manchester United
    Morgan Scheiderlin adalah pemain sepak bola Profesional asal Perancis yang sekarang membela Manchester United

    Morgan Schneiderlin

  • Manchester United atau MU akan melakukan transfer manager baru dan pemain, untuk memperkuat skuad-nya.

    Berita MU

  • Berita Bola

Video Terkini