Sukses

Hasil BRI Liga 1 PSM vs RANS Nusantara: Juku Eja Comeback, The Prestige Phoenix Merana

Liputan6.com, Jakarta - PSM Makassar sukses mengemas poin penuh pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 melawan RANS Nusantara FC di Stadion Gelora B.J. Habibie, Senin (30/1/2023) sore WIB.

Juku Eja comeback lewat tiga gol yang dilesakkan oleh Ramadhan Sananta (’66) dan Yakob Sayuri (’70, ’78), meski sempat lebih dulu tertinggal dari The Prestige Phoenix lewat aksi Ikhsan Nul Zikrak di paruh pertama.

Dengan hasil ini, PSM merangsek ke peringkat dua klasemen sementara usai menorehkan 41 poin dari 21 pertandingan. Sementara itu, RANS Nusantara masih tersungkur di urutan 16 dengan torehan 17 angka dari 21 laga.

PSM Makassar memang tampil cukup agresif sejak awal pertandingan. Yakob Sayuri melepas umpan bagus di menit ke-8 yang berpotensi membahayakan gawang RANS. Malang, upayanya masih belum mampu dikonversi menjadi gol.

Juku Eja dan The Prestige Phoenix masih mencari cara untuk membongkar lini pertahanan masing-masing di 15 menit pertama pertandingan.

Namun, kinerja keduanya justru diganggu hijan deras. Lapangan yang becek menyebabkan aliran bola terhambat. Alhasil, wasit memutuskan untuk menghentikan sementara laga.

Pertandingan akhirnya berlanjut setelah cuaca lebih kondusif. PSM Makassar langsung tancap gas dengan kembali mendapat peluang untuk mencetak gol di menit ke-19.

Everton sanggup mendekati kotak penalti dan melepaskan tendangan. Keuntungan bagi RANS Nusantara lantaran bola yang dikirimnya melebar di sisi kanan gawang Hilman Syah.

Juku Eja tak jemu-jemu menggempur bidang pertahanan The Prestige Phoenix. Kesempatan bagis lagi-lagi diperoleh PSM memasuki menit ke-27.

Everton menendang bola cukup keras dengan kaki kirinya di dalam kotak penalti. Akan tetapi, Hilman Syah dengan sigap mampu menghentikan laju si kulit bundar.

Justru RANS Nusantara yang berhasil membuat kejutan dua menit berselang. Ikhsan Nul Zikrak menjadi pemecah kebuntuan di menit 29, setelah melancarkan tembakan dari luar kotak penalti. Bola melintir ke pojok kiri gawang PSM dan gagal diamankan oleh Reza Arya Pratama.

Juku Eja belum mampu mengubah keadaan di 15 menit akhir waktu normal babak pertama. Tambahan durasi dua menit pun tak cukup bagi Everton dan kolega untuk mencetak angka penyeimbang. Alhasil, skor sementara 1-0 bertahan hingga turun minum.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Babak Kedua

Hujan deras kembali mewarnai jalannya pertandingan babak kedua. Situasi tersebut sedikit banyak memengaruhi upaya pemain dalam mengalirkan bola. Duo kesebelasan belum mampu menciptakan peluang yang terlalu berbahaya di sepuluh menit awal.

Bernardo Tavares mencoba menambah daya dobrak skuadnya. Pelatih Juku Eja menarik keluar Kenzo Nambu dan mengirim Ramadhan Sananta masuk ke lapangan hijau pada menit -58.

PSM Makassar kembali mendapat peluang emas di menit 62. Everton sudah berada satu lawan satu dengan kiper RANS Nusantara. Gol pertama bagi tim tuan rumah nyaris tercipta kalau saja Himan Syah gagal menghalau datangnya si kulit bundar.

Kehadiran Ramadhan akhirnya membuahkan hasil di menit 66. Pemain berusia 20 tahun itu melepaskan tendangan yang mampu melewati penjagaan Hilman. Bola lolos di sela-sela kaki kiper The Prestige Phoenix, sehingga kedudukan berubah menjadi imbang 1-1.

Tak butuh waktu lama bagi Juku Eja untuk menggandakan torehan skor. Hanya dalam kurun waktu empat menit, anak-anak asuh Bernardo Tavares sanggup mencetak angka kedua lewat sontekan Yakob Sayuri yang memanfaatkan umpan silang Wiljan Pluim.

Ramadhan Sananta hampir memperburuk situasi The Prestige Phoenix di menit 76, ketika dirinya one-on-one dengan Hilman Syah. Ia mencoba mengirim si kulit bundar, tetapi gagal bersarang di jaring RANS Nusantara.

Juku Eja ogah lama-lama membiarkan lawannya bernapas lega. Memasuki menit 78, Yakob Sayu kembali tampil menjadi momok bagi lini belakang RANS Nusantara. Bola ditembaknya dari ruang sempit dan gagal diantisipasi Hilman.

Tim tamu kembali buntu di pengujung babak kedua. The Prestige Phoenix sulit mengejar ketertinggalan dalam waktu yang tersisa. Skor 3-1 untuk keunggulan PSM Makassar tak berubah hingga wasit meniupkan peluit panjang.

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

PSM Makassar: Reza Arya Pratama; Yakob Sayuri, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Yance Sayuri, Muhammad Arfan, Kenzo Nambu, Akbar Tanjung, Dzaky Asraf; Wiljan Pluim, Everton

RANS Nusantara: Hilman Syah; Ady Setiawan, Willian Correia Silva, Arif Satria, Saddam Hi Tenang; Sumarna, Makan Konate, Mitsuru Maruoka; Ikhsan Nul Zikrak, Septian Bagaskara, Hamdan Zamzani

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.