Sukses

Dirumorkan Membelot ke Barcelona, Striker Real Madrid Marco Asensio Buka Suara

Striker Real Madrid Marco Asensio hanya menyisakan satu tahun kontrak. Dia bisa dilepas dengan gratis dan Barcelona siap menampung musim depan.

Liputan6.com, Jakarta Striker Real Madrid, Marco Asensio buka suara terkait masa depannya. Banyak klub yang dikaitkan dengan dirinya.

Setelah dikaitkan dengan Manchester United atau MU, Asensio kini dirumorkan dnegan kemungkinan gabung Barcelona. Dia harus segera dilepas pada Januari agar tidak dilepas gratis musim depan.

Asensio punya peluang tinggalkan Madrid di musim panas. Meski begitu, dia memilih untuk bertahan dan masih saja tidak banyak main.

"Saya tak tahu kalau Barcelona inginkan saya, ya sejujurnya tidak tahu. Klub lain juga sudah mengajukan tawaran," katanya seperti dikutip El Partidazo.

"Jadi saya belum memikirkan gabung Barcelona. Banyak rumor dan spekulasi, itu normal," dia menambahkan.

Asensio termasuk pemain yang sempat melambung di Real Madrid. Namun namanya makin tenggelam setelah alami cedera musim lalu.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Masih Dipercaya

 

Asensio mengatakan, salah satu alasannya bertahan karena Carlo Ancelotti masih percaya dengan dirinya. Itu diketahuinya saat pramusim.

"Agustus sangat sulit, itu aneh. Namun keputusan sudah dibuat dan saya bahagia di Real Madrid," katanya.

"Kepercayaan Ancelotti kepada saya jadi kunci. Saya tahu bisa bantu Real Madrid dan saya ingin menangkan trofi dengan klub. Ada tawaran tapi saya belum berpikir untuk pergi."

 

3 dari 5 halaman

Percaya Diri

 

Banyak yang memprediksi Madrid tak akan memperpanjang kontraknya. Meski begitu, Asensio masih percaya diri bakal bertahan di Madrid.

"Kita lihat saja apa yang terjadi. Anda tak pernah tahu, di sepak bola segala hal berubah begitu cepat," katanya.

"Saya tak bisa memberi tahu Anda karena tak tahu apa yang bakal terjadi."

 

4 dari 5 halaman

Gratis

 

Barcelona kabarnya tak berniat boyong Asensio di Januari. Mereka ingin memboyong Asensio dengan gratis saat kontraknya habis.

"Barcelona lirik Asensio karena usianya, kemampuannya dan pemahaman taktik. Barcelona sudah menginginkannya sebelum gabung Real Madrid," begitu El Mundo Deportivo menulis.

Asensio kini berusia 26 tahun. Dia sudah mencetak 50 gol di 239 penampilan dengan Madrid sejak gabung dari Real Mallorca di 2015.

5 dari 5 halaman

Peringkat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.