Liputan6.com, Osaka - Tunggal putra bulu tangkis Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo sukses mengamankan tiket ke babak 16 besar Japan Open 2022.
Soaok berusia 24 ini mencapainya usai menekuk pemain peringkat dua dunia asal Jepang, Kento Momota, lewat dua game langsung 21–15, 22–20 di Maruzen Intec Arena, Rabu (31/8/2022).
Turun sebagai non-unggulan, Chico mampu memberikan penampilan meyakinkan sejak awal game pembuka. Perolehan poin pemain berdarah Papua itu tak sekali pun disalip oleh Momota. Ia bahkan memimpin 11–6 di interval game pertama.
Advertisement
Dominasi Chico terus berlanjut selepas jeda. Penggawa Indonesia mengoleksi dua angka berturut-turut, yang membuatnya berselisih tujuh poin dari wakil tuan rumah.
Tak ingin kalah, Kento Momota segera mengencangkan perlawanan. Ia balas mengambil tambahan lima angka, sehingga hanya terpaut dua skor dari Chico di kedudukan 13–11.
Sayang upaya itu masih belum cukup untuk mematahkan posisi tunggal putra Tanah Air. Chico kembali melesat sebelum menutup set pembuka dengan kemenangan 21–15 atas unggulan kedua asal Negeri Sakura.
Momota tampil lebih bersaing di set selanjutnya. Pebulu tangkis yang pernah mendominasi sektor tunggal putra sebelum kebangkitan Viktor Axelsen itu sanggup memaksa Chico terlibat drama kejar-kejaran skor.
Wakil Indonesia tertinggal tipis 9–11 di jeda game kedua. Momota masih dibiarkan memimpin dengan 10–11 pasca interval, sebelum akhirnya disamakan oleh Chico.
Persaingan sengit tersaji jelang pengujung set kedua. Momota bermain kian moncer memasuki poin-poin kritis. Atlet berusia 27 tahun itu bahkan lebih dulu mendapat game point opportunities di kedudukan 20–17.
Namun malang, perolehan poin tunggal putra Jepang terkunci di angka 20. Chico tancap gas dengan mengoleksi lima poin beruntun dan mencuri kemenangan di game kedua dengan skor akhir 22–20 untuk keunggulan penggawa Tanah Air
* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.
Susul Jonatan Christie
Hasil ini mengantar Chico menyusul Jonatan Christie yang telah lebih dulu mengamankan satu tempat di babak 16 besar Japan Open 2022. Tunggal putra peringkat delapan dunia berhak atas tiket ke fase selanjutnya usai menumbangkan wakil Belanda, Mark Caljouw.
Berlaga di Maruzen Intec Arena, Osaka, pada Rabu (31/8/2022), Jojo menang lewat drama sengit rubber game dengan 21–13, 22–24, dan 21–10.
Adapun wakil lain, Anthony Sinisuka Ginting, dipastikan tak akan berlaga di Japan Open 2022. Pebulu tangkis asal Cimahi memutuskan mundur dari turnamen level Super 750 akibat mengalami cedera. Alhasil, tiket menuju babak 16 besar menjadi milik tunggal putra asal Thailand Kunlavut Vitidsarn.
Advertisement
Jadwal dan Hasil Pertandingan
Lapangan 1
Pertandingan 4: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang); 21–14, 21–17
Pertandingan 6: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kento Momota (Jepang); 21–15, 22–20
Lapangan 2
Pertandingan 5: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman); 21–9, 19–21, 21–17
Lapangan 3
Pertandingan 5: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan); 21–15, 22–20
Pertandingan 7: Anthony Sinisuka Ginting vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand); WO
Lapangan 4
Pertandingan 4: Jonatan Christie vs Mark Caljouw (Belanda); 21–13, 22–24, 21–10
Pertandingan 8: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda)
Pertandingan 10: Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang)
Â
Ket: Pertandingan pertama dimulai pukul 08.00 WIB
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.