Sukses

Tak Cuma Van de Beek, Satu Pemain MU Lain Dapat Kesempatan Kedua dari Ten Hag

Ten Hag akan memberikan kesempatan kedua kepada pemain MU yang sudah cukup dikenalnya.

Liputan6.com, Jakarta- Kehadiran Erik ten Hag sebagai manajer baru Manchester United mulai musim 2022/2023 kabarnya akan membuat gelandang Donny van de Beek akan mendapat kesempatan kedua. Rupanya tak cuma Van de Beek yang bakal terpakai lagi di skuad MU, ada satu pemain buangan lagi yang akan coba dimanfaatkan Ten Hag.

Seperti diketahui, Van de Beek gagal bersinar di MU sejak direkrut dari Ajax Amsterdam pada tahun 2020. Pria Belanda itu tak sukses di bawah asuhan manajer Ole Gunnar Solskjaer maupun Ralf Rangnick.

Sejak paruh kedua musim 2021/2022, Van de Beek dipinjamkan MU ke Everton. Di Goodison Park, Van de Beek juga belum sehebat ketika masih bermain di Ajax.

Nasib Van de Beek diyakini akan berubah dengan datangnya Erik Ten Hag. Pria plontos ini yang mengorbitkan Van de Beek saat masih di Ajax. Ten Hag diyakini akan memberikan kesempatan kedua kepada Van de Beek pada musim depan. Ten Hag begitu percaya pada kemampuan Van de Beek.

Menurut laporan ESPN, tak cuma Van de Beek yang akan dibangkitkan kembali oleh Ten Hag. Tapi juga gelandang Andreas Pereira. Pemuda Brasil itu saat ini terbuang dari skuad MU. Pereira dipinjamkan ke Flamengo sejak Oktober 2020.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Kenal Baik

Flamengo awalnya ingin mempermanenkan Pereira. Namun belakangan Flamengo memutuskan tak jadi memakai opsi tersebut dan akan mengembalikan pemain 26 tahun itu ke MU.

Periera bisa mendapat kesempatan kedua di MU dengan masuknya Ten Hag. Keduanya sudah saling mengenal ketika masih bersama-sama di PSV Eindhoven.

3 dari 4 halaman

Akan Dipakai

Sewaktu Pereira masih menjadi pemain akademi di PSV pada periode 2009 sampai 2012, Ten Hag juga bekerja disana sebagai asisten pelatih. Ten Hag sudah mengetahui betul kemampuan Pereira.

Diyakini Ten Hag bakal menjajal Pereira di awal karier kepelatihannya di MU. Pereira sendiri juga masih terikat kontrak setahun lagi bersama MU.

4 dari 4 halaman

Klasemen

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.