Sukses

AC Milan Tolak Tawaran Barter Pemain dengan Juventus

AC Milan sempat tertarik pada pemain Juventus ini musim panas lalu, karena mereka mencari pemain sayap kanan yang bisa tampil reguler.

Liputan6.com, Jakarta Juventus dilaporkan tertarik mendatangkan striker AC Milan Rafael Leao. Bagian dari transfer tersebut, Juventus bersedia mengirim pemain sayapnya ke klub raksasa Liga Italia tersebut.

AC Milan memang dikabarkan sedang mencari pemain sayap kanan. Tapi, sepertinya Rossoneri tidak akan melepaskan Leao setelah penampilannya di musim ini yang luar biasa.

CalcioMercato.it melaporkan bahwa Juventus tertarik pada Leao dan bersedia mengirim Federico Bernardeschi ke arah yang berlawanan. Laporan tersebut mencatat bahwa kedua pemain tersebut masing-masing bernilai sekitar 30 juta euro sehingga pertukaran langsung dianggap masuk akal.

AC Milan tertarik pada Bernardeschi musim panas lalu karena mereka mencari pemain sayap kanan yang bisa tampil reguler. Tapi, tampaknya mereka tidak akan mengizinkan Leao pergi sebagai bagian dari kesepakatan apa pun.

Striker muda AC Milan tersebut terus berkembang musim ini dan menjadi pemain yang lebih konsisten dengan mencetak 5 gol dan memberikan 3 assist sejauh ini.

Simak Video Menarik Berikut Ini

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 5 halaman

Bekerja Keras

Pemain depan AC Milan asal Portugal Rafael Leao mengaku telah bekerja keras menunjukkan performa terbaiknya. Dan Leao pun bermimpi bisa memenangkan Scudetto dengan Milan.

Leao tiba di AC Milan dari LOSC Lille musim panas lalu dalam transfer 23 juta euro. Penyerang tengah ini telah mencetak delapan gol dalam 26 pertandingan untuk Lille.

3 dari 5 halaman

Bantu Perkembangan

Mantan penyerang Sporting CP itu, mengungkapkan bahwa pelatih Stefano Pioli telah membantunya berkembang dan menunjukkan bahwa mereka sedang berupaya meningkatkan tugas pertahanannya.

"Terutama pada aspek defensif permainan saya," katanya kepada Calcio2000. “Dan saya pikir hasilnya mulai terlihat," kata pemain muda AC Milan ini.

“Setiap hari saya bekerja untuk meningkatkan beberapa aspek permainan saya. Fase defensif sangat penting bagi penyerang di sepakbola hari ini."

4 dari 5 halaman

Bukan Prioritas

Pioli sebelumnya angkat bicara soal kemungkinan menggaet pemain baru di bursa transfer Januari. Dia mengatakan hal itu bukan prioritas utamanya.

"Tujuan utamanya adalah memulihkan para pemain yang cedera. Memiliki pemain yang tepat dan cocok dengan saya serta berkomitmen," kata Pioli seperti dilansir situs resmi klub.

5 dari 5 halaman

Asal Cocok

Meskipun demikian, Pioli mengatakan AC Milan tetap membuka kans menggaet pemain baru. Menurutnya, asal sang pemain cocok, manajemen akan bergerak mendapatkannya.

"Ketika bursa dibuka, klub siap jika ada kesempatan," kata Pioli.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.