Sukses

Bos Ducati Bahas Peluang Rekrut Kembali Jorge Lorenzo

Manajer Umum Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, akhirnya angkat bicara mengenai rumor kemungkinan merekrut kembali Jorge Lorenzo pada untuk MotoGP 2021.

Jakarta - Manajer Umum Ducati Corse, Gigi Dall'Igna, akhirnya angkat bicara mengenai rumor kemungkinan merekrut kembali Jorge Lorenzo pada untuk MotoGP 2021. 

Dall''Igna tidak memberikan jawaban tegas saat menjawab isu soal Jorge Lorenzo tersebut. Ia tidak mengiyakan rumor tersebut, namun juga tidak secara tegas membantahnya. 

"Saya telah membaca banyak hal, tetapi semua itu tidak selalu benar. Saya tidak bisa bilang bahwa kami tidak berbicara, saya memberi ucapan ketika ia berulang tahun," kata Dall'Igna, seperti dilansir Tuttomoriweb.

"Tapi, bagi saya situasi ini tidak terlalu berharga untuk dipikirkan. Agak sulit menganalisis situasinya, bahkan ia belum punya kesempatan untuk menganalisis situasinya dengan baik." 

"Seandainya ia membalap dengan wild card atau menjalani tes tambahan, maka akan lebih mudah bagi orang-orang memikirkan peluang itu," sambung Dall'Igna tentang kans membawa Jorge Lorenzo kembali ke Ducati. 

Jorge Lorenzotelah pensiun dari MotoGP pada akhir musim 2019 akibat cedera punggung berkepanjangan saat membela Repsol Honda. Meskipun demikian, ia kerap dikaitkan dengan kemungkinan balapan lagi di MotoGP. Selain dikaitkan dengan Yamaha, ia juga sempat digosipkan bisa saja kembali mengaspal bersama Ducati.  Saat ini, Jorge Lorenzo berstatus sebagai pembalap penguji Yamaha.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pernah Gagal di Ducati

Pada MotoGP 2017 dan 2018, Jorge Lorenzo pernah membela Ducati. Paceklik kemenangan selama 1,5 tahun, Lorenzo mampu bangkit dengan dua membukukan kemenangan di Italia dan Catalunya.

Sayang, dua kemenangan itu datang terlambat, yakni tepat beberapa hari setelah ia dan Ducati resmi memutuskan berpisah. Keputusan Lorenzo hengkang dari Tim Merah dimantapkan oleh ucapan CEO Ducati Motor Holding, Claudio Domenicali.

Ia mengatakan Lorenzo merupakan rider hebat yang tak bisa memanfaatkan potensi Desmosedici hanya beberapa pekan sebelum ia menang di Mugello.

 

3 dari 3 halaman

Anak Kesayangan Gigi Dall'Igna

Lorenzo dan Domenicali boleh saja kurang akur. Meski begitu, bukan rahasia lagi bahwa Jorge Lorenzo merupakan anak kesayangan Gigi Dall'Igna, sejak mereka bekerja sama di kelas GP250. Lorenzo, bersama Dall'Igna yang saat itu menjabat sebagai Direktur Teknis Aprilia Racing, sukses menjuarai musim 2006 dan 2007.

Pada pertengahan 2019, Dall'Igna bahkan diketahui sempat mencari cara untuk membantu Lorenzo, yang kesulitan di Honda, kembali ke Ducati lewat Pramac Racing untuk 2021. Manuver itu nyaris membuat tempat Miller terancam. Namun, langkah Dall'Igna itu dihalangi pemilik Pramac, Paolo Campinoti, yang menentang keras pendepakan Miller. 

Sumber: Tuttomoriweb

Disadur dari Bola.com (Yus Mei Sawitri)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini