Sukses

MU Bidik Pemain Serba Bisa Tottenham

MU siap membayar 40 juta pound demi pemain 23 tahun ini.

Liputan6.com, Manchester- Manchester United (MU) mulai mencoba menggerogoti kekuatan rival-rivalnya. Setelah membidik bintang Arsenal Alexis Sanchez, kini Setan Merah juga mengincar pemain serba bisa Tottenham Hotspur Eric Dier.

Menurut laporan The Mirror, manajer MU Jose Mourinho serius menginginkan pemain 23 tahun itu. MU siap membayar mahal demi memiliki Dier. Tawaran 40 juta pound akan diberikan kepada Tottenham. 

Harga Dier melonjak drastis karena pemain nasional Inggris itu baru memperpanjang kontraknya selama lima tahun pada September 2016.

Mourinho menyukai Dier karena bisa bermain di beberapa posisi sekaligus. Dier awalnya merupakan bek tengah. Namun akhir-akhir ini dia lebih sering dimainkan manajer Tottenham Mauricio Pochettino sebagai gelandang bertahan.

Kemampuan Dier main di beberapa posisi sangat menguntungkan MU. Di lini tengah, Dier bisa menjadi pengganti Michael Carrick yang akan dilepas akhir musim nanti. Dier juga dapat menjadi pendamping Eric Bailly di jantung pertahanan MU.

Namun cukup berat bagi [MU](http://www.liputan6.com/tag/mu "") membajak Dier. Tottenham tidak mau kehilangan salah satu pemain andalannya itu. Spurs tengah mencoba merajut masa kejayaannya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • MU merupakan akronim dari Manchester United, klub yang berlaga di kasta tertinggi sepak bola Inggris, Permier League.

    MU

  • Eric Dier adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Tottenham Hotspur
    Eric Dier adalah pemain sepak bola Profesional asal Inggris yang sekarang membela Tottenham Hotspur

    Eric Dier