Sukses

Praveen / Debby Lolos ke Semifinal Hongkong Open

Praveen/Debby lolos ke semifinal setelah menyingkirkan pasangan tuan rumah

Liputan6.com, Kowloon - Ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Debby Susanto berhasil maju ke putaran semifinal Hong Kong Open Super Series 2016. Di perempat final Praveen/Debby menang atas pasangan Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah dengan skor 17-21, 22-20, dan 21-14, Jumat (25/11/2016).

Pasangan Merah-Putih yang menempati posisi unggulan kedua itu, hampir kehilangan peluang untuk menang setelah tertinggal 15-17 dan 16-18 pada game kedua.

Namuni, Praveen/Debby mampu terus menempel perolehan poin lawan 19-19, 20-20 hingga merebut game kedua 22-20.

Ganda peringkat lima dunia itu, mengunci permainan lawan pada game ketiga dengan keunggulan 15-11, 19-12, dan menang 21-14.

"Kami mengubah pola permainan dan strategi itu membuahkan hasil. Lawan tidak mampu menyesuaikan pola kami," kata Ucok, sapaan akrab Praveen Jordan.

Debby mengatakan keberhasilannya merebut game kedua di latarbelakangi perubahan ritme permainan dan lebih fokus untuk meraih satu-per-satu poin.

Pada putaran semifinal yang akan berlangsung, Sabtu 26 November 2016, Praveen/Debby akan berhadapan dengan wakil Korea Selatan Choi Solgyu/Chae Yoo Jung.

Pertandingan itu akan menjadi pertemuan kedua Praveen/Debby dengan Choi/Chae setelah Tiongkok Terbuka 2016.

Sementara itu, Indonesia juga menempatkan satu wakil lain di semifinal nomor ganda campuran, yakniTontowi Ahmad/Liliyana Natsir.

Pasangan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu melaju ke semifinal setelah menaklukkan ganda Tiongkok Liu Cheng/Li Yinhui 21-13, 21-14.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.