Sukses

Liverpool Siap Boyong Sule ke Anfield

Niklas Sule masuk dalam daftar belanja Jurgen Klopp di musim panas 2016.

Liputan6.com, Jakarta Niklas Sule dianggap sebagai salah satu bek muda berbakat di Bundesliga. Kemampuannya pun membuat Liverpool tertarik mendaratkannya di Anfield.

Musim 2015/2016 belum berakhir, pelatih Jurgen Klopp dilaporkan sudah membuat daftar siapa saja pemain yang masuk dalam daftar incarannya. Salah satu pemain yang dikaitkan adalah Sule.

Sule adalah pemain yang saat ini berseragam Hoffenheim. Sebelumnya, ia sempat menimba ilmu di Rot Weiss Walldorf, Eintrach Frankfurt, dan memperkuat SV Darmstadt.

Baca Juga

  • Duel Arema Vs PS Polri Berakhir Tanpa Pemenang
  • Diam-diam, MU Lobi Bintang Dortmund
  • Tim Rio Haryanto Puas dengan Progres Mobil


Sejak musim dingin 2010, ia baru merapat ke Hoffenheim dengan status bebas transfer. Setelah memperkuat tim cadangan Hoffenheim, akhirnya Sule dipromosikan ke tim utama sejak 2013.

Debutnya dilakukan pada 11 Mei 2013 saat Hoffenheim kalah 1-4 dari Hamburg SV di Bundesliga. Ia masuk menggantikan Andreas Ludwig di menit 81.

Musim 2013/2014, ia mulai mendapatkan kepercayaan penuh untuk memperkuat tim utama Hoffenheim. Hingga kini, ia sudah 77 kali tampil dan mencetak 6 gol.

Karenanya, Liverpool pun mempertimbangkan Sule sebagai salah satu bidikan mereka di bursa transfer musim panas 2016. Kebetulan, masa depan Martin Skrtel di Liverpool tengah diragukan. Kolo Toure pun disiapkan untuk pergi ketika kontraknya berakhir di musim panas ini.

Peluang Sule untuk pergi dari Wirsol Rhein-Neckar-Arena pun cukup besar. Pasalnya, Hoffenheim adalah tim yang terancam terdegradasi di akhir musim ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Niklas Sule