Sukses

Boca Juniors Konfirmasi Kepulangan Tevez

Sebelumnya Tevez dirumorkan akan bergabung ke PSG, Liverpool, dan Atletico Madrid.

Liputan6.com, Buenos Aires - Boca Juniors resmi mengumumkan kembalinya Carlos Tevez. Klub asal Argentina itu menyampaikan kabar gembira ini setelah Tevez menjadi pahlawan di babak perempat final Copa Amerika.

Ya, dalam laga lawan Kolombia tadi pagi, Tevez menjadi penentu kemenangan Tim Tango. Ia sukses menaklukkan David Ospina dan membawa Argentina menang 5-4 dalam drama adu penalti.

"Ini hari yang penuh kegembiraan dan rasa puas. Kembalinya Tevez dalam masa luar biasa dalam kariernya adalah berita fantastis untuk seluruh suporter dan partner Boca dan sepak bola Argentina," kata Presiden Boca, Daniel Angelici seperti dilansir Bein.

"Kehadiran Tevez akan meningkatkan kualitas dari skuat hebat yang kami punya," ujarnya antusias.

Sebelumnya Tevez dirumorkan akan bergabung ke PSG, Liverpool, dan Atletico Madrid. Namun striker yang sukses membawa Juventus menjadi kampiun Serie A musim lalu itu akhirnya lebih memilih Boca yang pernah dibelanya selama empat tahun. (Vid / Win)

Baca Juga:

Pelatih Soton Sindir Prestasi Van Gaal Bersama MU

Barca Dan Real Madrid Berebut Wonderkid Muslim Jerman

'Gerrard Bakal Lahir Kembali di AS'

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.