Sukses

Lampard Pensiun Akibat Bintang MU

Luke Shaw, ternyata tidak mengenal sosok legenda Arsenal, Tony Adams.

Liputan6.com, Manchester - Rekrutan baru Manchester United, Luke Shaw, ternyata tidak mengenal sosok legenda Arsenal, Tony Adams. Bahkan hal tersebut yang membuat Frank Lampard memutuskan untuk pensiun dari timnas Inggris.

"Saya sedikit mengobrol dengan Shaw dan saya bertanya tentang Tony Adams, ternyata dia tidak tahu siapa yang saya bicarakan," ujar Lampard seperti dilansir Metro (7/9).

"Saya berkata, apakah kau bercanda? dan ia balik bertanya, untuk siapa Tony Adams bermain? Lalu saya merasa ini waktunya yang tepat untuk pensiun," ujar Lampard tertawa.

Tony Adams membela Timnas Inggris sejak 1987 hingga tahun 2000. Semasa bermain ia hanya membela Arsenal dan memutuskan pensiun pada 2002, di mana saat itu Luke Shaw baru berusia 7 tahun.

Lampard sendiri bergabung di tim nasional pada tahun 1999. Ia sempat bermain di Timnas bersama Adams selama satu tahun. Namun usai Piala Dunia 2014 ini, mantan gelandang Chelsea itu memutuskan pensiun tepat di usianya yang menginjak 36.

http://cdn1-e.production.liputan6.static6.com/medias/688638/original/Timnas+Inggris+%28foto+2%29.jpg

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Luke Shaw adalah pemain sepak bola profesional yang bermain di tim Manchester United dan tim nasional Inggris.
    Luke Shaw adalah pemain sepak bola profesional yang bermain di tim Manchester United dan tim nasional Inggris.

    Luke Shaw

  • Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton
    Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton

    Frank Lampard

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.

    Manchester United

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir

    Manchester City

  • Inggris merupakan salah satu negara yang merupakan dari bagian Britania Raya
    Inggris merupakan salah satu negara yang merupakan dari bagian Britania Raya

    Inggris

  • Tony Adams

Video Terkini