Sukses

Tes GeNose Secara Acak akan Digelar di Tanjung Priok Akhir Pekan Ini

Kemenhub berencana melakukan tes GeNose secara acak (random) di kawasan sekitar Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) berencana melakukan tes GeNose secara acak (random) di kawasan sekitar Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menyatakan, tes random GeNose di Tanjung Priok ini merupakan kelanjutan dari pengecekan yang telah dilakukan di 8 stasiun kereta api jarak jauh.

"Untuk di darat dan laut, kita sudah lakukan di darat secara random, dan akhir minggu ini, Jumat kita akan lakukan di Tanjung Priok secara random juga," kata Menhub Budi Karya di Jakarta, Selasa (23/2/2021).

Budi Karya berpesan kepada calon penumpang bus dan kapal, jika mereka merasa demam dan batuk-batuk sebaiknya membatalkan keberangkatan dan tetap tinggal di rumah.

"Artinya orang yang akan pergi menggunakan bus dan kapal akan diperiksa. Kalau positif enggak boleh berangkat," tegas dia.

Penggunaan tes GeNose disebutnya telah mendapat dukungan dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan serta Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy.

"Pak Luhut mengatakan karena ini adalah produk TKDN maka ini harus didukung. Kami sendiri lakukan ini dengan prudent. Artinya Kemenhub bersama tim UGM, KAI, lakukan tahapan demi tahapan agar operasional GeNose ini terukur dengan baik dan terjaga kualitas pemeriksaan," tuturnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Tes GeNose Bakal Digunakan di Bandara Mulai 1 April 2021

Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mulai memasang alat tes GeNose di bandara pada 1 April 2021.

Guna memuluskan rencana tersebut, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi telah berdiskusi dengan Menteri Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan untuk memasang alat deteksi Covid-19 berupa GeNose di bandara.

"Soal udara, kita telah konsultasi bersama pak Menko Luhut dan tim KAI dan tim UGM. Rencana akan dilakukan pada 1 April, lima minggu dari sekarang ketika (pemasangan alat tes GeNose di) 44 stasiun selesai," ujar Menhub Budi Karya di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi di Jakarta, Selasa (23/2/2021).

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub, Novie Riyanto, mengungkapkan kegembiraannya lantaran tes GeNose sudah mendapat izin dari Menko Luhut.

"Kami di sektor perhubungan udara sangat senang, gembira sambut GeNose yang tadi sudah disampaikan, per 1 April akan kita gunakan. Dan itu jadi salah satu opsi. Sekarang kan hanya PCR dan rapid antigen," tuturnya.

Untuk saat ini, Novie menambahkan, tim dari Direktorat Jenderal Kemenhub tengah mempersiapkan SOP agar pelaksanaan tes GeNose di bandara dapat berjalan lancar.

3 dari 3 halaman

Belajar dari KAI

Pelaksanannya juga belajar dari pengalaman screening tes GeNose untuk penumpang kereta api di Stasiun Gambir dan Stasiun Senen, Jakarta yang telah dilakukan sejak 5 Februari 2021.

Namun demikian, Novie belum menyampaikan lebih lanjut bandara mana saja yang akan mulai menerapkan tes GeNose per 1 April nanti.

"Kita juga banyak belajar dari kereta api. Kita harapkan, mudah-mudahan berikan manfaat maksimal pada masyarakat, bahwa screening GeNose bisa cegah penyebaran Covid-19," pungkasnya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.