Sukses

Top 3: BUMN Ini Lagi Buka Lowongan Terbaru, Minat?

Simak tiga berita yang paling dicari di kanal bisnis Liputan6.com.

Liputan6.com, Jakarta - Berita tentang lowongan kerja lagi-lagi menjadi informasi yang paling ditunggu-tunggu dan banyak di cari di kanal bisnis Liputan6.com.

Kabar paling terbaru, saat ini sebuah perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN), PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) kembali membuka lowongan kerja terbaru untuk posisi IT System Development (SDBPUI).

Selain lowongan kerja terbaru dari PT Bahana Pembinanaan Usaha Indonesia, masih ada berita menarik lainnya yang berhasil menarik banyak minat pembaca Liputan6.com.

Selengkapnya, berikut tiga berita terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Rabu, 19 Juni 2019:

1. Buruan Cek, BUMN Ini Lagi Buka Lowongan Kerja Terbaru

Tertarik berkarier di BUMN? Kabar baik karena PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) kembali membuka lowongan kerja terbaru.

Kali ini, PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia membuka lowongan kerja untuk posisi IT System Development (SDBPUI).

Simak berita selengkapnya di sini

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

2. 10 Youtuber Terkaya di Dunia, Berapa Hartanya?

Youtube menjadi sumber hiburan utama bagi warga dunia dalam dekade terakhir. Tak heran, saat ini banyak sekali bintang Youtube baru yang muncul dan menghiasi layar Youtube karena bayaran yang diperolehnya cukup besar.

Salah satu Daniel Middleton, atau dikenal sebagai DanTDM merupakan gamer yang terkenal sebagai Youtuber. Dari akun Youtube pribadinya, pria ini berhasil meraup uang USD 45 Juta atau Rp 643,6 miliar (Kurs USD 1 = Rp 14.304).

Tidak hanya Middleton, masih ada youtuber lain yang memperoleh kekayannya yang begitu fantastis. Penasaran siapa sajakah mereka?

Simak berita selengkapnya di sini

 

3 dari 3 halaman

3. Harga Emas Terpangkas Optimisme Pembicaraan Perang Dagang

Kenaikan harga emas pada perdagangan Selasa terpangkas setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengkonfirmasi bahwa ia akan bertemu dengan Presiden China Xi Jinping ada pertemuan G20 di Jepang.

Sebelumnya, di awal sesi harga emas sempat melonjak hingga 1p ersen setelah Bank Sentral Eropa dan Bank Sentral AS mengisyaratkan akan menjalankan kebijakan pelonggaran moneter.

Mengutip CNBC, harga emas di pasar spot naik 0,2 persen menjadi USD 1.432,15 per ounce. Harga emas ini sempat naik ke USD 1.354,20 per ounce, sebelum Trump mengatakan dalam akun twitternya bahwa ia telah melakukan sambungan telepon yang sangat baik dengan Presiden China.

Simak berita selengkapnya di sini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.