Sukses

Kondominium Kelas Menengah Masih Jadi Favorit di Jabodetabek

Lokasi juga menjadi pertimbangan untuk membeli kondominium.

Liputan6.com, Jakarta - Kondominium kelas menengah di daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek) ternyata masih menjadi favorit.

Direktur Riset Cushman & Wakefield Arief Rahardjo menuturkan, transaksi penjualan properti di daerah ini masih didominasi dengan pembelian kondominium jenis ini. Ia menuturkan, saat ini penurunan permintaan justru terjadi di segmen kondominium kelas atas.

"Kebanyakan investor masih membeli untuk pasar menengah-bawah, yang kebanyakan dipasarkan sekitar Rp 300-400 juta per unit," tutur Arief saat ditemui Liputan6.com di Jakarta, Kamis (14/4/2016).

Data Cushman & Wakefield memperlihatkan transaksi penjualan maupun pra-penjualan didominasi oleh proyek kelas menengah. Persentase penjualan mencapai  46,1 persen dari total transaksi.

 

Adapun untuk metode pembayaran rata-rata untuk kelas menengah-bawah banyak yang menggunakan KPR.

Harga yang lebih murah menjadi alasan investor untuk memilih membeli kondominium kelas menengah. Selain itu Arief menuturkan, lokasi juga menjadi pertimbangan penting yang biasa dipikirkan sebelum memutuskan pembelian.

"Yang menarik kenapa lower-middle meningkat salah satu kebanyakan investor masih bisa membeli untuk per unit Rp 300-400 juta per unit dan untuk proposed project yang banyak diluncurkan adalah kelas lower middle, saat ini yang banyak diluncurkan di Bekasi dan Tangerang cukup menarik lokasi baik harganya murah," jelas dia.

Transaksi kondominium kelas menengah-bawah mendominasi penjualan di kuartal I-2016 ini dengan persentase mencapai 38,4 persen atau sekitar 76.610 unit. Kemudian diikuti oleh kelas menengah-atas sebesar 14,5 persen dan kelas atas saja 11 persen. (Vna/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.