Sukses

Bandara Bawean Resmi Beroperasi Akhir Januari

Kementerian Perhubungan akan mengoperatori Bandara Bawean, Jawa Timur.

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan meresmikan Bandara ‎Pulau Bawean, Jawa Timur, pada akhir pekan ini. Bandara ini diharapkan dapat mempersingkat waktu tempuh untuk menghubungkan pulau tersebut.

"Sabtu ini saya buka operasi bandara di Pulau Bawean‎," kata Menteri Perhubungan Ignasius Jonan saat rapat dengan Komite II DPD di gedung DPD, Jakarta, Selasa (26/1/2016).

Ia menuturkan, Bandara Pulau Bawean beroperasi dapat memudahkan akses menuju dan keluar pulau tersebut. Sebelum ada bandara, akses hanya menggunakan moda transportasi laut dengan waktu tempuh 6 hingga 8 jam.

"Kalau tidak ada bandara, orang naik kapal 6-8 jam kalau ombaknya tidak tinggi. Kalau tinggi tidak bisa," tutur Jonan.

Jonan mengungkapkan pembangunan bandara tersebut ‎dibiayai oleh anggaran pendapatan belanja negara (APBN) dan akan dioperatori oleh Kementerian Perhubungan. Pasalnya, jika ditawarkan ke badan usaha milik negara (BUMN) atau swasta akan kurang peminat karena kurang ekonomis.

"Kalau Bawean itu diserahkan ke BUMN atau swasta pasti tidak mau," ujar Jonan.

Jonan menambahkan, Bandara Bawean merupakan salah satu dari 17 bandara kecil yang dibangun ‎Kementerian Perhubungan pada 2015. Pembangunan bandara kecil merupakan bentuk dukungan untuk membangun dari daerah pinggiran.

"Kami bangun di daerah terjauh, terluar dan terdalam. Kami bangun 17 bandara baru yang kecil, Miangas, Papua, Bawean dan sebagainya. Ini jadi tanggung jawab negara APBN, kalau tidak maka tidak ada yang bangun," tutur Jonan. (Pew/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.