[VIDEO] Ombak Maut Renggut Nyawa di Purworejo, 3 Tewas, 3 Hilang

Insiden serupa juga terjadi di Sulawesi Utara. Sembilan remaja tewas terseret dahsyatnya ombak laut.

oleh Elin Yunita Kristanti diperbarui 26 Mei 2013, 02:46 WIB
Ganasnya ombak menggulung tiga keluarga di Pantai Jatimalang Purworejo, Jawa Tengah Sabtu pagi. Saat kejadian, mereka sedang memanfaatkan hari libur Waisak untuk rekreasi.  

Korban nyawa pun jatuh, 3 orang tewas, 3 lainnya masih dinyatakan hilang.

Seperti ditayangkan Liputan6 Pagi SCTV, Minggu (26/5/2013), saat insiden terjadi, beberapa keluarga sedang bermain pasir dan riak air. Tak ada yang menyangka ombak besar tiba-tiba muncul, menyeret 8 orang di antara mereka ke laut. Hanya dua orang yang bisa diselamatkan hidup-hidup.

Jasad tiga korban meninggal sudah ditemukan, sementara pencarian korban hilang, yang terdiri dari orang dewasa dan anak-anak masih dilakukan. Salah satunya, dengan menyisir garis pantai sepanjang sekitar 7 kilometer dari lokasi.

Insiden serupa juga terjadi di Sulawesi Utara. Sembilan remaja Kelurahan Liningaan, Kecamatan Tondano, Kabupaten Minahasa, meninggal akibat terseret arus pantai Lalumpe, Kabupaten Minahasa.

"Mereka berwisata bersama dengan rekan-rekan lainnya, tiba-tiba mereka terseret air laut dan tenggelam," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana aerah (BPBD) Provinsi Sulut, Hoyke Makarawung, Sabtu (25/5/2013). Sementara, satu remaja lainnya dikabarkan dalam kondisi kritis. (Ein)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya