Ahh, Nasib... Indonesia Ketemu China lagi di Perempatfinal

Indonesia benar-benar mengalami nasib sial karena kembali akan berhadapan dengan tim tangguh China pada perempatfinal bulutangkis Piala Sudirman.

oleh Liputan6 diperbarui 21 Mei 2013, 23:20 WIB
Indonesia benar-benar mengalami nasib sial karena kembali akan berhadapan dengan tim tangguh China pada babak perempatfinal bulutangkis Piala Sudirman. Laga akan digelar di Stadion Putra Kompleks Olahraga Bukit Jalil Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis 23 Mei mendatang.

Berdasarkan aturan, Indonesia yang menempati peringkat keenam dan berada di luar empat besar, harus menerima nasib dan mengandalkan keberuntungan karena lawan yang dihadapi di babak delapan besar tersebut harus ditentukan melalui undian. China yang merupakan unggulan teratas dan mendominasi kejuaraan tersebut dalam empat event terakhir merupakan tim yang berusaha dihindari lebih awal oleh tim mana pun. Di laga sebelumnya, Tim Indonesia dicukur habis oleh Tim China 5-0.

Kekhawatiran Indonesia akan kembali bertemu Negeri Panda di babak perempatfinal itu justru benar-benar menjadi kenyataan dalam undian yang berlangsung di ruang pers. Pengundian dilakukan menjelang tengah malam karena harus menunggu hasil pertandingan terakhir yang berlangsung ketat dan menegangkan antara Malaysia melawan Jerman yang berakhir dengan kekalahan tragis tuan rumah dengan skor 2-3.

Pengambilan undian untuk  babak perempatfinal berlangsung tidak kalah menegangkan dibandingkan dengan pertandingan di lapangan, terutama bagi Tim Indonesia saat memasuki saat-saat terakhir. (Ant/*)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya