Mobil Mungil VinFast VF 3 Akan Saingi Wuling Air ev, Harganya di Bawah Rp 150 Juta

Dibanderol kurang dari Rp 150 juta di Vietnam, VinFast VF 3 akan dipastikan menggedor pasar Indonesia dalam waktu yang belum ditentukan

oleh Khizbulloh Huda diperbarui 13 Mei 2024, 10:16 WIB
Crossover mungil VinFast VF 3 dibanderol mulai Rp 148,2 juta di Vietnam. (VinFast)

Liputan6.com, Hanoi - Menjelang penerimaan deposit awal dari pra-pemesanan VinFast VF 3 di Vietnam pada 13 Mei nanti, VinFast mengungkapkan banderolan untuk mobil listrik mungil jenis crossover miliknya pada agenda Konferensi Distributor Mobil Listrik Nasional VinFast 2024. Harga jualnya akan mulai dari 235 juta Vietnam Dong, alias setara Rp 148,2 juta.

Sejumlah detail baru juga diungkapkan lewat siaran resmi dari laman miliknya. Namun, harga tersebut hanyalah harga perkenalan yang berlangsung 72 jam sejak setoran pertama dibuka. Selanjutnya, VinFast akan membanderolnya dengan harga 240 juta Vietnam Dong atau setara Rp 151,3 juta hingga 322 juta Vietnam Dong atau Rp 203 juta.

Unit dengan harga Rp 151,3 juta akan disertai pilihan paket baterai mulai dari 900 ribu Vietnam Dong (Rp 568 ribu) untuk paket berkendara kurang dari 1.500 km per bulannya, 1,2 juta Vietnam Dong (Rp 757 ribu) untuk 1.500 hingga 2.500 km, dan 2 juta Vietnam Dong (1,26 juta) untuk 2.500 km.

Diklaim oleh perusahaan sebagai mini SUV, model mungil ini memiliki dimensi panjang 3.190 mm, lebar 1.679 mm, dan tinggi 1.622 mm, dengan jarak sumbu roda 2.075 mm. Ukuran ini cukup membuatnya berada di segmen subkompak disertai panjang yang 216 mm lebih panjang dari Wuling Air ev.

Pelek 16 inci miliknya turut berkontribusi pada ground clearance sebesar 191 mm.

Model VF 3 yang ekonomis ini akan dipastikan menggedor pasar Indonesia karena pada November tahun lalu, perusahaan asal Vietnam tersebut terpantau mendaftarkan paten model tersebut ke Dirjen Kekayaan Intelektual Kemenkumham Indonesia.

Kendati demikian, kabar terkait kedatangan model mungil mobil listrik Vietnam ini ke Tanah Air akan menyusul sembari berjalannya waktu.

2 dari 3 halaman

Spesifikasi Teknis dan Fitur-Fitur di Interior VinFast VF 3

Interior VinFast VF 3. (VinFast)

Tenaga VF 3 berasal dari motor listrik yang dipasang di belakang dengan keluaran sebesar 43 tenaga kuda dan torsi 110 Nm.

Besaran tenaga tersebut melesatkan crossover ini dari 0-50 km/jam dalam waktu 5,3 detik. Performa yang imbang untuk mobil yang mungil.

VF 3 akan menggendong baterai Li-ion kecil 18,64 kWh dengan daya jelajah hingga 210 km berdasar siklus NEDC.

Masuk ke bagian dalam, kebutuhan kabin yang minimalis akan menyertakan layar tunggal 10 inci sekaligus berfungsi sebagai kluster instrumen digital dan sistem infotainmen.

Interiornya yang didukung dengan skema warna pop seperti luarannya, akan didapati setir palang dua dan kontrol minimalis.

Kapasitas tempat duduknya mampu menampung empat penumpang. Kursi belakangnya dapat dilipat untuk memanfaatkan ruang penyimpanan seluas 285 liter.

Hingga saat ini masih belum didapati informasi lebih lanjut mengenai sistem keamanan yang tersemat di dalamnya.

3 dari 3 halaman

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia. (Liputan6.com/Fery Pradolo)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya