NasDem Gelar Konsolidasi Akbar 16 Juli di GBK, Surya Paloh-Anies Akan Pidato

Partai NasDem akan menggelar konsolidasi akbar untuk persiapan menjelang Pemilu 2024. Agenda tersebut dijadwalkan akan digelar pada Minggu (16/7/2023) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

oleh Delvira Hutabarat diperbarui 04 Jul 2023, 17:20 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berpelukan dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh dalam pengumuman deklarasi Capres 2024 di Nasdem Tower, Jakarta, Senin (3/10/2022). Partai Nasdem resmi mendeklarasikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) yang akan diusung pada Pilpres 2024. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Partai NasDem akan menggelar konsolidasi akbar untuk persiapan menjelang Pemilu 2024. Agenda tersebut dijadwalkan akan digelar pada Minggu (16/7/2023) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Ketua DPP Partai NasDem Sugeng Suparwoto mengatakan, Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh akan memberikan arahan, sementara Bacapres Anies Baswedan juga akan menyampaikan pidato.

"Kegiatannya adalah menunggu arahan baru Pak Ketua Umum dalam hal ini Pak Surya. Ada juga pidato dari Anies Baswedan sebagai capres," kata Sugeng di Kompleks Parlemen Senayan, Selasa (4/7/2023).

Acara tersebut akan dihadiri seluruh kader NasDem dan juga pimpinan parpol koalisi.

"Kegiatan konsolidasi internal partai NasDem melibatkan seluruh kader baik struktur pengurus maupun anggota calon legislatif," pungkasnya.

2 dari 2 halaman

Bakal Ada Kejutan Cawapres Anies?

Bakal calon presiden dari Partai NasDem, Anies Baswedan, menceritakan suasana keprihatinan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh usai Sekjennya, Johnny G. Plate, ditetapkan sebagai tersangka korupsi BTS Kominfo oleh Kejaksaan Agung (Muhammad Radityo Priyasmoro)

Sebelumnya, Ketua DPP Partai NasDem Charles Meikyansah menyebut 16 Juli nanti kemungkinan akan ada kejutan terkait cawapres Anies.

"Bisa saja nanti ada clue yang terakhir akan disampaikan Pak Anies, bahwa yang ada di kantongnya itu misalnya apakah laki-laki, perempuan, mewakili orang Jawa, luar Jawa, mewakili profesi tertentu, dan lain-lain. Nah, ini suatu efek kejut yang pasti akan disampaikan oleh Pak Anies," kata Charles.

Infografis Manuver Pertemuan Anies Baswedan dan Surya Paloh. (Liputan6.com/Abdillah)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya