Hasil Malaysia Masters 2022: Rinov/Pitha Jadi Satu-Satunya Ganda Campuran di Babak Perempat Final

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi satu-satunya wakil ganda campuran Indonesia di babak perempat final Malaysia Masters 2022. Rinov/Pitha berhasil mengalahkan ganda asal Jepang, YukI Kaneko/Misaki Matsutomo dengan 2 gim langsung 21-15, 21-18.

oleh Liputan6.com diperbarui 07 Jul 2022, 20:03 WIB
Ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. (PBSI)

Liputan6.com, Jakarta Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi satu-satunya wakil dari sektor ganda campuran yang bertahan di Malaysia Masters 2022. 

Rinov/Pitha berhasil melaju ke babak perempat final setelah meraih kemenangan atas pasangan asal Jepang, YukI Kaneko/Misaki Matsutomo dengan 2 gim langsung 21-15, 21-18 pada Kamis (7/7/2022).

Sejak awal pertandingan, Rinov/Pitha memang optimis bisa meraih kemenangan atas pasangan Jepang ini. Apalagi jika diliat secara head to head, pasangan peringkat ke-20 ini unggul 3 dari empat pertemuan BWF. 

“Dari awal kami yakin bisa menang lagi. Apalagi kami memiliki modal tiga kemenangan beruntun dalam empat pertemuan sebelumnya. Jadi, saya dan Pitha begitu yakin bisa menang lagi,” tutur Rinov dilansir dari Antaranews.com

Rinov juga menambahkan bahwa dia dan Pitha sudah mengetahui karakter dan pola permainan mereka sehingga ganda campuran unggulan Indonesia ini semakin percaya diri ketika di lapangan. 

“Kami bermain normal dan bisa mengatasi lawan. Mungkin karena kami sudah sering bertemu, jadi sedikit banyak tahu bagaimana karakter permainan dan pola mereka seperti apa. Apalagi, kami sebelumnya menang tiga kali. Jadi tambah percaya diri bisa mengalahkan mereka lagi kali ini,” tambah Rinov. 

2 dari 3 halaman

Ganda Putri

Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti di Malaysia Masters 2022. (PBSI)

Sayangnya, di sektor ganda putri, Indonesia juga hanya menyisahkan satu wakil di babak perempat final Malaysia Masters 2022, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. 

Sebelumnya, Apri/Fadia berhasil memetik kemenangan atas ganda Bulgaria, Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva dengan 2 gim langsung 21-18, 21-17 di babak 16 besar Malaysia Masters 2022. 

Di babak perempat final pada Jumat (8/7/2022), Apri/Fadia akan bertemu dengan unggulan dari tuan rumah, Tan Pearly/Thinaah Muralitharan. 

Sementara itu, 3 wakil ganda putri sudah gugur di babak 16 besar Malaysia Masters 2022. Mereka adalah Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, dan Melani Mamahit/Tryola Nadia. 

3 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan

Febby Valencia Dwijayanti Ghani/Ribka Sugiarto vs Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong (Korea Selatan): 25-23, 17-21, 18-21

Anthony Sinisuka Ginting vs Parupalli Kashyap (India): 21-10, 21-15

Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand): 18-21, 21-11, 21-9

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand): 21-14, 21-14

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang): 21-15, 21-18 

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang): 17-21, 14-21

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (China): 21-14, 18-21, 21-15

Gregoria Mariska Tunjung vs Kim Ga-eun (Korea Selatan): 21-11, 21-9 

Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria): 21-18, 21-17

Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan): 12-21, 20-22

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya