ASEAN Leaders Meeting Dimulai, Para Pemimpin Negara Fokus Bahas Isu Myanmar

Para pemimpin negara ASEAN mulai berdiskusi membahas isu Myanmar dalam ASEAN Leaders Meeting.

oleh Benedikta Miranti T.V diperbarui 24 Apr 2021, 16:10 WIB
ASEAN Leaders Meeting yang dihadiri para pemimpin negara ASEAN telah dimulai dan fokus membahas isu Myanmar. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Liputan6.com, Jakarta - Para pemimpin hingga perwakilan negara-negara ASEAN tengah mengikuti jalannya ASEAN Leaders' Meeting (ALM) yang digelar di gedung Sekretariat ASEAN, Jakarta, pada Sabtu, 24 April 2021.

ALM kali ini terselenggara atas undangan Sultan Brunei Darussalam, Hassanal Bolkiah, selaku Ketua ASEAN.

Sebelumnya, Indonesia menginisiasi ALM ini untuk membahas dan mencapai kesepakatan serta solusi yang baik bagi rakyat Myanmar.

Selain dihadiri oleh Sultan Hassanal Bolkiah dan Presiden Joko Widodo, sejumlah pemimpin atau perwakilan dari negara-negara ASEAN hadir dalam pertemuan tersebut. Tampak dalam pertemuan ialah Perdana Menteri Vietnam Phạm Minh Chính, Perdana Menteri Kamboja Hun Sen, Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin, dan Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong.

Menteri Luar Negeri Filipina sebagai Utusan Khusus Filipina Teodoro L. Locsin Jr., Menteri Luar Negeri Thailand sebagai Utusan Khusus Thailand Don Pramudwinai, Menteri Luar Negeri Laos sebagai Utusan Khusus Laos Saleumxay Kommasith, juga Panglima Militer Myanmar Jenderal Min Aung Hlaing turut hadir dalam ALM kali ini.

Simak Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Diharapkan Hasilkan Solusi untuk Myanmar

Presiden Jokowi didampingi Menlu Retno hadir dalam ASEAN Leaders Meeting bersama dengan para pemimpin negara ASEAN dan fokus membahas isu Myanmar di Jakarta, Sabtu (24/4). (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya