Istana Kerajaan Gyeongbokgung di Korea Selatan, Tempat Liburan Vega Darwanti

Vega Darwanti berlibur ke Korea Selatan bersama keluarga. Mengenakan baju Korea, Vega dan keluarga potret di depan Istana Kerajaan Gyeongbokgung.

oleh Komarudin diperbarui 25 Apr 2019, 04:02 WIB
Vega Darwanti bersama suami dan anak-anaknya foto di depan Istana Gyeongbokgung (Dok.Instagram/@vegadarwanti123/https://www.instagram.com/p/BwlJSrSFtz9/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Korea Selatan jadi salah satu negara yang banyak dikunjungi wisatawan mancanegara, termasuk dari Indonesia. Beberapa pesohor di Tanah Air pun memilik Korea sebagai tujuan wisatanya.

Salah satu yang terbaru adalah Vega Darwanti. Bersama keluarganya, Vega menyempatkan diri mendatangi Gyeongbokgung Palace. Hal itu disampaikan Vega melalui akun Instagram pribadinya.

"Sarangheyoo...Semangat Yoo..Ojo Loyo2.. Biar Sehat Yo.. Terusin Pake YO di belakang...," tulis Vega, Selasa, 23 April 2019.

Dalam foto yang diunggahnya, Vega tampak bersama suami dan kedua anaknya. Mereka kompak mengenakan busana khas Korea di depan Istana Gyeongbok.

"Pake Baju Korea..... Apa namanya??? Ada yg Tau ???" tanya Vega Darwanti.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Mengenal Istana Gyeongbokgung

Vega Darwanti bersama suami dan anak-anaknya foto di depan Istana Gyeongbokgung (Dok.Instagram/@vegadarwanti123/https://www.instagram.com/p/BwlJSrSFtz9/Komarudin)

Istana Gyeongbokgung, yang terletak di utara Gwanghwamun Square, adalah salah satu pemandangan paling ikonik di seluruh Korea karena sejarahnya yang panjang.

Dilansir dari thesoulguide.com, Rabu (24/4/2019), pembangunan Istana Gyeongbokgung selesai pada 1395 di awal Dinasti Joseon pada masa pemerintahan Raja Taejo.

Gyeongbokgung, yang berarti "istana sangat diberkati surga," dibangun di jantung kota Seoul yang dikelilingi Gunung Bugaksan dan Gunung Namsan.

Pada 1394, pada masa awal Dinasti Joseon, ibu kota Korea dipindahkan dari Kaesong, di zaman modern Korea Utara, ke Seoul, yang kemudian dikenal sebagai Hanyang. Ketika ibu kota dipindahkan, sebuah istana baru diperlukan dan dibangun.

Ketika konstruksi selesai, Istana Gyeongbokgung menjadi jantung ibu kota Korea bersama dengan kepala negara dari Dinasti Joseon.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya