Hari Batik Nasional, Ingatkah Anda Makna di Balik Motifnya?

Motif yang dibuat pada batik bukan hasil coretan biasa. Ada makna yang mendalam, terutama motif yang sudah berusia puluhan hingga ratusan tahun.

oleh Komarudin diperbarui 01 Okt 2018, 20:00 WIB
Batik Indonesia dikenal hingga di mancanegara. Di balik motifnya, batik memiliki makna dan cerita tersendiri. (batik.or.id/Komarudin/Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Sejak ditetapkan UNESCO Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) pada 2009, Hari Batik selalu diperingati pada 2 Oktober Beragam lapisan masyarakat kini tak hanya menggunakan batik saat pergi ke undangan formal.

Di balik motif [batik](Di balik motif batik, terdapat cerita menarik soal motif dan corak batik yang berasal dari daerahnya. Berikut makna motif batik seperti dilansir batik-s128.com.

Batik Parang Kusumo

Motif batik Parang Kusuma mengandung filosofis tersendiri di mana penggunanya hanya untuk garis keturunan raja. Namun, seiring perkembangan zaman dari pengguna motif Parang Kusumo bisa digunakan banyak kalangan.

Batik Sidomukti

Batik ini memiliki motif gambar bambu. Umumnya, kain batik ini digunakan di acara resmi dan upacara adat. Arti kata Sidomukti adalah hidup makmur, sejahtera, dan berkecukupan. Dari motif Sidomukti cenderung digambarkan sebagai pengharapan baik penuh kebahagiaan serta rasa syukur kepada Tuhan.

Batik Truntum

Satu motif lainnya bernama Truntum juga sering digunakan dalam proses pernikahan. Jenis motif Truntum cenderung dipakai pada orangtua pengantin. Makna dari kata Truntum adalah seorang penuntun yang akan membimbing serta menjadi contoh bagi anak dalam menjalankan kehidupan yang baru.

 

Saksikan video menarik berikut ini:

2 dari 2 halaman

Doa Umur Panjang

Berikut kisah Nelson Mandela yang bangga memakai batik di berbagai kesempatan dalam pertemuan Internasional.

Batik Kawung

Batik Kawung beredar di masyarakat dengan ciri seperti buah kelapa atau berupa kolang-kaling. Motif kawung ini merupakan gambaran dari buah kawung atau buah aren. Batik motif ini disebut-sebut akan memiliki umur panjang serta kesucian ketika memakainya.

Batik Semen Rante

Motif batik Samen Rente memiliki arti hubungan kuat dan kokoh dari sebuah keluarga. Bagi calon mempelai menggunakan batik ini diharapkan mampu mengarungi kehidupan hingga akhir hayat.

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya