Cara Ampuh Hilangkan Bulu Ketiak dengan Bahan Alami, Kalian Wajib Coba

Kalian bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah loh.

oleh Liputan6.com diperbarui 26 Agu 2018, 20:00 WIB
Ilustraasi foto Liputan 6

Liputan6.com, Jakarta Sebagian besar orang tentu merasa risih dengan tumbuhnya rambut-rambut halus di ketiak. Tak hanya rasa yang mengganggu, tumbuhnya bulu ketiak tentu sangat mengganggu penampilan.

Berbagai cara tentu dilakukan kaum hawa untuk menghilangkan bulu ketiak tersebut. Biasanya cara paling umum yang dilakukan ialah dengan mencukur, mencabut dengan pinset hingga waxing.

Ya, waxing merupakan salah satunya yang paling saat ini paling digemari. Salon khusus waxing saat ini memang sudah banyak dibuka. Kalian bahkan bisa dengan mudah menjumpaiinya di pusat perbelanjaan.

Namun terkadang tak semua orang memiliki waktu untuk melakukan waxing di salon. Tapi jangan khawatir, kalian bisa kok melakukannya sendiri di rumah. Apalagi bahan-bahannya sangat mudah untuk dipersiapkan. Nah, kalian tertarik untuk mencoba membuat bahan waxing tersebut? Yuk intip caranya.

* Update Terkini Asian Games 2018 Mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di Sini

2 dari 2 halaman

Bahan-Bahan

Ilustrasi ketiak mulus. (sumber: ranchera957.fm).

Jika ingin menghilangkan bulu ketiak dalam sekejap kalian bisa mencoba resep dari blogger Fanny Febriany ini. Menurutnya kalian bisa dengan mudah membuat waxing hanya dengan 3 bahan yaitu:

- Gula pasir

- Perasan jeruk nipis

- Air

Caranya kalian hanya tinggal mencampurkan bahan-bahan tersebut dan membuatnya hingga seperti pasta. Setelah itu waxing bulu ketiak dengan pasta tersebut. Fany menuturkan kalau waxing ala rumahannya ini mampu mengangkat bulu ketiak dalam sekejap. Nah, bagaimana kalian berminat mencoba?

Reporter: Dwi Ratih

Sumber: Dream.co.id

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya