FOTO: Menginspirasi, Nenek 96 Tahun yang Tak Malu Masuk SMA

Meskipun rambut memutih dan kulitnya keriput, Guadalupe Palacios yang berusia 96 tahun di Meksiko tetap semangat memulai pendidikan di jenjang SMA.

oleh Arny Christika Putri diperbarui 20 Apr 2018, 08:11 WIB
Nenek asal Meksiko, Guadalupe Palacios Garcia
Meskipun rambut memutih dan kulitnya keriput, Guadalupe Palacios yang berusia 96 tahun di Meksiko tetap semangat memulai pendidikan di jenjang SMA.
Nenek bernama Guadalupe Palacios Garcia melakukan wawancara dengan AFP di Chiapas, negara bagian Meksiko, Rabu (18/4). Di usianya yang sudah 96 tahun, nenek ini mewujudkan impiannya untuk masuk Sekolah Menengah Atas (SMA). (MOYSES ZUÑIGA/AFP)
Nenek bernama Guadalupe Palacios Garcia melakukan wawancara dengan AFP di kediamannya, kota Chiapas, Meksiko, Rabu (18/4). Palacios bertekad untuk sudah menyelesaikan pendidikan SMA pada ulang tahunnya yang ke-100 nanti. (MOYSES ZUÑIGA/AFP)
Nenek bernama Guadalupe Palacios Garcia melakukan wawancara dengan AFP di Chiapas, negara bagian Meksiko, Rabu (18/4). Saat usianya menginjak 92 tahun, Palacios memutuskan ikut program khusus untuk bisa membaca dan menulis. (MOYSES ZUÑIGA/AFP)
Nenek bernama Guadalupe Palacios Garcia membaca koran selama melakukan wawancara dengan AFP di Chiapas, negara bagian Meksiko, Rabu (18/4). Pada tahun 2015, Palacios memutuskan bergabung program sekolah dasar untuk dewasa. (MOYSES ZUÑIGA/AFP)
Nenek bernama Guadalupe Palacios Garcia menunjukkan tulisannya ketika melakukan wawancara dengan AFP di Chiapas, Meksiko, Rabu (18/4). Dalam waktu kurang dari empat tahun, Palacios menyelesaikan pendidikan sekolah dasar dan menengah. (MOYSES ZUÑIGA/AFP)
Nenek bernama Guadalupe Palacios Garcia melakukan wawancara dengan AFP di kediamannya, kota Chiapas, negara bagian Meksiko, Rabu (18/4). Usai menyelesaikan SMA, nenek 96 tahun tersebut bercita-cita menjadi guru taman kanak-kanak. (MOYSES ZUÑIGA/AFP)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya