Hotman Paris Ikuti Jejak Syahrini?

Hotman Paris mengaku ingin berbagi ilmu hukum kepada yang membutuhkan.

oleh Liputan6.com diperbarui 06 Apr 2018, 20:02 WIB
Syahrini dan Hotman Paris Hutapea (via Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta Pengacara Hotman Paris Hutapea mulai aktif di media sosial, khususnya Instagram. Pengacara yang selalu tampil parlente dengan pakaian dan mobil-mobil mahal ini kerap mengunggah video-video tips hukum, bahkan muncul di acara televisi. Itu semua dilakukan Hotman Paris untuk berbagi kepada yang membutuhkan. 

"Jadi gini, saya 35 tahun praktek dan ilmu hukum sudah di otak. Lalu kebanyakan klien menengah ke atas terutama pengusaha besar. Kedua, atas dasar praktek internasional jam terbang super tinggi, apalagi 10 tahun jadi anak buah bule, 10 tahun jadi bos pengacara bule, 4 tahun di Australia di kantor pengacara. Jadi saya sekarang ingin berbagi kepada orang yang membutuhkan ilmu tersebut," ujar Hotman Paris saat ditemui di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Jum'at (6/4/2018).Hotman Paris  menyebutkan jika salah satu pemicu dirinya ingin berbagi ilmu adalah kala dirinya mendampingi Syahrini saat kasus First Travel. Kala itu, dirinya melihat Syahrini sedang mengunggah post di social media-nya, dan Hotman pun tertarik.

 

2 dari 3 halaman

  Karena Syahrini

Berbeda dengan yang pertama beberapa waktu lalu, pada panggilan kedua kali ini Syahrini datang didampingi oleh pengacara Hotman Paris Hutapea dan adik kandungnya, Aisyahrini. (Adrian Putra/Bintang.com)

"Pemicu utama waktu dampingi Syahrini kasus First Travel di Mabes. Saya 4 jam duduk sama dia, aku liat betapa gampangnya dia mengkomunikasikan pesannya kepada puluhan juta orang dalam waktu semenit. Selama ini aku gaptek, hp aku kayak gini (nunjukin Nokia jadul), belum lama ini aku belajar pake hp bagus ini (iphone 6 tapi kaca udah retak). Ini udah retak aja gw malas ganti," tambahnya.

 

3 dari 3 halaman

Belajar

Syahrini dan Hotman Paris Hutapea (Adrian Putra/Bintang.com)

"Itu pun saya sering salah (posting), makanya selalu sekretaris yang posting. Misalnya sabtu minggu gw pusing karena sekretaris libur makannya aku belajar. Disuruh folbek aja aku gak tau caranya, haha," tutupnya.

Sumber: kapanlagi.com

Penulis: Mathias Purwanto

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya