Syahrini Jelaskan Asal Muasal Duit Rp 1 Miliar dari First Travel

Syahrini santer dikabarkan menjalankan ibadah umrah dengan biaya Rp 1 miliar yang diberikan First Travel.

oleh Surya Hadiansyah diperbarui 09 Okt 2017, 18:30 WIB
Penyanyi Syahrini didampingi pengacaranya, Hotman Paris Hutapea memenuhi panggilan penyidik Bareskrim Polri, Jakarta, Senin (9/10). Pemilik jargon “sesuatu” itu, tampil dengan busana sederhana namun elegan dan terkesan mewah. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah hampir empat jam menjalankan pemeriksaan di Bareskrim Mabes Polri, Gambir, Jakarta Pusat, Syahrini akhirnya keluar ruang pemeriksaan. Masih menggunakan kacamata menterengnya, ia menyapa para pewarta yang telah lama menunggunya sejak siang tadi.

"Silent semuanya. Biar kita bicaranya enak. Menjawab pertanyaan one by one," pinta Syahrini kepada pewarta yang mengepung Syahrini pada Senin (9/10/2017).

Foto dok. Liputan6.com

Menurut Syahrini, ada 29 pertanyaan yang diajukan penyidik dan telah dijawab olehnya selama pemeriksaan. Hal itupun dibeberkan secara gamblang oleh kuasa hukum Syahrini, Hotman Paris Hutapea.

"Hari ini ada 29 pertanyaan yang semuanya hanya mempertegas. Pertama mempertegas bahwa tidak benar Syahrini menerima uang satu rupiah pun. Penyidik juga mengakui bahwa First Travel pun mengakui tidak pernah memberi uang terhadap Syahrini," kata Hotman Paris Hutapea.

 

 

 

 

2 dari 2 halaman

Angka 1 Miliar dari First Travel Ada, Tapi...

Soal duit Rp 1 miliar yang kabarnya diterima Syahrini dari First Travel, menurut Hotman Paris, itu hanya estimasi perhitungan benefit yang didapat kliennya dari kerjasama diantara keduanya.

"Dia (Syahrini) itu kan membayar tur reguler, tapi dikasih fasilitas VVIP. Nah (angka) satu miliar iitu estimasi perhitungan keuntungan Syahrini dari upgrade fasilitas regular ke VVIP. Jadi tidak ada First Travel memberi uang atau mentransfer ke Syahrini" kata Hotman Paris.

Foto dok. Liputan6.com

Memang, Syahrini membayar sendiri biaya umrah dirinya dan keluarganya seharga hampir 200 juta rupiah untuk kelas regular.

Namun atas kesepakatan bersama, disebutkan Hotman Paris, dengan harga tersebut Syahrini berhak mendapatkan upgrade fasilitas hingga kelas VVIP. Dengan catatan Syahrini harus mempromosikan First Travel selama perjalanan umrah.

"Jadi bentuknya kerja sama. Ini murni mau ibadah aku. Kerja sama saling support aku bayar reguler, aku kewajiban memposting. (Soal 1 miliar) itu bukan urusan aku. Harga yang ditagih ke manajemen Syahrini yang 200 juta tadi," Syahrini melengkapi pernyataan Hotman Paris.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya