Lagi, Milan Timbang Van Basten

Untuk kali kedua sepanjang musim AC Milan dikait-kaitkan dengan mantan striker andalannya Marco van Basten. Rossoneri serius menimbang Van Basten untuk dijadikan suksesor Leonardo di musim depan.

oleh Liputan6 diperbarui 03 Mei 2010, 18:24 WIB
Ajax coach Marc Van Basten stands during the UEFA Cup football 32 Round football match Ajax versus Fiornetina on February 19, 2009 at Artemio Franchi stadium in Florence. AFP PHOTO / FABIO MUZZI
Liputan6.com, Milan: Untuk kali kedua sepanjang musim ini, AC Milan dikait-kaitkan dengan mantan striker andalannya asal Belanda di era The Dream Team, Marco van Basten. Rossoneri disebut-sebut sangat serius menimbang menjadikan Van Basten sebagai allenatore tim yang baru di musim depan menggantikan pelatih incumbent yang notabene mantan punggawa Milan lainnya asal Brasil, Leonardo Nascimento de Araujo.

Masa depan Leonardo di San Siro menjadi sangat diragukan menyusul kegagalan Milan bersaing dengan Inter Milan dan AS Roma. Beruntung, Ronaldinho dkk memastikan tiket ke Liga Champions musim depan. Namun, owner klub yang juga Perdana Menteri Italia, Silvio Berlusconi diklaim telah patah arang melihat rapor Leonardo (Baca: Leonardo Dipastikan Angkat Kaki).

Pernyataan Berlusconi yang sempat dibantah tangan kanannya, Adriano Galliani, itu langsung dijawab Leonardo yang mengakui hubungannya dengan sang pemilik klub kurang sehat (Baca: Leonardo Pertegas Kepergiannya).

Menurut harian olahraga terkemuka di Italia, La Gazzetta dello Sport, pekan lalu, Berlusconi yang gusar dengan paceklik gelar yang dialami Milan telah memberikan mandat kepada manajemen klub untuk mencari suksesor Leonardo. Alhasil, kembali muncul nama Van Basten yang pada awal Oktober 2009 lalu dikait-kaitkan dengan Rossoneri menyusul mulai bobroknya performa Ronaldinho dkk (Baca: Rossoneri Kontak Van Basten).

Spekulasi yang beredar, Berlusconi menempatkan Van Basten dalam daftar teratas nominasi pengganti Leonardo. Sosok lainnya yang masuk dalam daftar adalah Filippo Galli, asisten Leonardo, mantan allenatore Cagliari Massimiliano Allegri dan mantan pelatih Barcelona yang juga rekan Van Basten di Timnas Oranye, Frank Rijkaard.(CHR/Goal/Football Italia)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya