Begini Aleta Molly Ajak Remaja Peduli Sesama

Aleta Molly merupakan penyanyi yang vokal menyuarakan lagu-lagu mengenai kisah hidup dan peduli dengan orang lain.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 24 Jul 2016, 07:21 WIB
Penyanyi Aleta Molly berpose saat launching single berjudul Indonesia Ku Bangga di Jakarta, Jumat (18/12). (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta - Aleta Molly merupakan penyanyi yang vokal menyuarakan lagu-lagu mengenai kisah hidup dan peduli dengan orang lain. Dara 16 tahun ini tak ingin terjebak dalam lagu-lagu bernuansa cinta yang laris manis di pasaran.

"Aku ingin mengajak remaja Indonesia untuk melihat dan bicara tentang arti hidup. Bukan cinta-cintaan terus," ucap Aleta Molly saat ditemui disela-sela launching single terbarunya yang berjudul "Berbagi Kasih" di kawasan Ragunan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Aletta Molly merilis single terbaru berjudul Berbagi Kasih

Aleta Molly, yang juga dikenal sebagai pejuang diabetes, melihat fenomena masyarakat di Ibukota yang masih menjunjung tinggi terhadap sesama.

"Sayangnya, itu hanya sebagian kecil saja. Kalau kita bisa tebar cinta dalam arti kasih sayang yang sesungguhnya kepada orang lain, kan jauh lebih bagus," Aleta Molly mengungkapkan.

Aletta Molly merilis single terbaru berjudul Berbagi Kasih

Di single kedua ini, Aleta Molly masih bekerja sama dengan Edo Vilano, guru vokal sekaligus composer musik lagu-lagunya. Pada lagu Berbagi Kasih ini, Aleta juga menggandeng Kyky Tama dan Malena untuk ikut berkolaborasi. (Gie)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya