Ruang Dirut PLN Disegel Serikat Pekerja

Serikat Pekerja PT PLN menyegel pintu ruang Direktur Utama PLN di Kantor Pusat PLN, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan. SP PLN menilai pelantikan dirut baru terkesan dipaksakan karena tak pernah ada sosialisasi.

oleh Liputan6 diperbarui 23 Des 2009, 18:02 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Serikat Pekerja PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyegel pintu ruang Direktur Utama PLN di Kantor Pusat PLN, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Rabu (23/12). Penyegelan dilakukan dengan menempelkan sejumlah poster menolak pelantikan Dahlan Iskan sebagai Direktur Utama PLN. Serikat Pekerja PLN menilai pelantikan dirut baru terkesan dipaksakan karena tak pernah ada sosialisasi sebelumnya kepada mereka.

Meski demikian, aksi ini tak mempengaruhi upacara pelantikan Dahlan menggantikan Dirut lama PLN Fahmi Mohtar [baca: Bos Grup Jawa Pos jadi Dirut PLN]. Saat dilantik, puluhan mahasiswa berunjuk rasa di depan kantor PLN. Mereka menduga, di bawah Dahlan, PLN akan menjadi mesin uang Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam berpolitik.(ZAQ/AYB)


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya