SBY: Operasi Temanggung Tugas yang Gemilang

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berterima kasih kepada semua pihak atas keberhasilan polisi menangkap kelompok teroris. Kapolri akan menjelaskan kronologis penangkapan secara utuh.

oleh Liputan6 diperbarui 08 Agu 2009, 18:50 WIB
Liputan6.com, Jakarta: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berterima kasih kepada semua pihak atas keberhasilan polisi menangkap kelompok teroris di Bekasi, Jawa Barat, dan Temanggung, Jawa Tengah. Dalam pernyataan kepada pers di Jakarta, Sabtu (8/8) petang, Presiden menyebut operasi tersebut sebagai "pelaksanaan tugas yang gemilang". Presiden juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada masyarakat karena telah bersinergi dengan baik dengan pihak kepolisian.

Sampai saat ini SBY memang tidak menyebutkan nama Noordin M. Top sebagai seorang korban teroris yang tewas di Temanggung. Menurut dia, kelak Kapolri akan menjelaskan kronologi penangkapan teroris secara utuh. "Agar rakyat betul-betul mendapatkan informasi yang sebenar-benarnya," kata SBY. Simak pernyataan SBY selengkapnya dalam video berita ini.(TES)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya